Vivagoal – Liga Inggris – Chelsea bakal melakoni laga tandang ke Amex Stadium, markas Brighton dalam laga lanjutan Liga Inggris, Rabu (19/1). Duel yang dijadwalkan kick off pukul 03.00 WIB ini wajib dimenangkan The Blues jika tak ingin tertinggal jauh dalam perburuan gelar juara.
Laga Brighton vs Chelsea sedianya baru akan digelar pada 8 Februari 2022 mendatang. Namun jadwalnya dimajukan seiring keikutsertaan Chelsea pada ajang Piala Dunia Antarklub.
Jelang duel ini, performa Chelsea sejatinya cukup mengkhawatirkan. Tercatat, pasukan Thomas Tuchel sudah tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya di Premier League. Bahkan, mereka cuma sekali menang dalam enam pertandingan Liga.
Terbaru, Reece James dkk takluk 0-1 di kandang Manchester City. Kekalahan tersebut membuat jarak The Blues yang baru mengemas 43 poin dengan sang pemimpin klasemen jadi makin melebar, yakni 13 poin.
Sayangnya, mengusung misi bangkit pada laga tandang kali ini diperkirakan tidak akan berjalan mudah buat Chelsea. Pasalnya, Brighton sebagai lawan juga dalam kondisi on fire akhir-akhir ini.
Baca Juga:
- Mau Kejar City, Mulai Sekarang Chelsea Jangan Suka Buang Poin
- Kalahkan Chelsea Bukan Hal yang Mudah Dilakukan City
- Lukaku ‘Hilang’ Saat Chelsea Dikalahkan Man City
- De Bruyne: Man City vs Chelsea Laga Big Match, Pasti Seru!
Skuad besutan Graham Potter sudah tak tersentuh kekalahan dalam empat laga terakhirnya di Premier League. Menariknya, catatan tak terkalahkan Brighton tersebut sudah termasuk saat mereka bisa menahan imbang Chelsea 1-1 di Stamford Bridge pada Desember 2021 kemarin.
Oleh karenanya, lawatan ke Amex Stadium kali ini sepertinya berpotensi membuat The Blues kembali kehilangan poin. Sebab, Brighton bisa dibilang merupakan salah satu tim yang cukup sulit diikalahkan di Premier League musim ini.
Bahkan, Adam Lallana dan kolega termasuk tim dengan salah satu pertahanan terbaik di Liga Inggris musim ini. Dari 20 pertandingan yang sudah dimainkan, Brighton baru kemasukan 21 gol, terbaik kelima dari semua tim yang ada.
Prediksi Susunan Pemain:
Brighton (4-3-3): Robert Sanchez; Tariq Lamptey, Dan Durn, Shane Duffy, Marc Cucurella; Adam Lallana, Enock Mwepu, Jakub Moder; Solly March, Neal Maupay, Leandro Trossard
Manajer: Graham Potter
Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger,Andreas Christensen; Reece James, Jorginho,Ruben Loftus-Cheek, Marcos Alonso; Hakim Ziyech, Christian Pulisic; Romelu Lukaku
Manajer: Thomas Tuchel
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com