Bukan Premier League, Solskjaer Tertarik Raih Prestasi di Kompetisi Domestik Lain

Bukan Premier League, Solskjaer Tertarik Raih Prestasi di Kompetisi Domestik Lain

Heri Susanto - December 18, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisManajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer menyebut jika United akan memaksimalkan ajang Piala Liga. Ia berharap timnya bisa berbicara banyak di kompetisi domestik ini guna menumbuhkan mental juara timnya.

Saat ini, United memang berada di fase perempat final. Di babak tersebut, United bakal bersua Colchester United di Old Trafford, Kamis (19/12) dini hari WIB. Ole pun berhasrat membawa timnya ke partai puncak dan memenangi piala yang musim lalu berhasil diboyong Man City itu.

“Masif bagi setiap pemain untuk memenangkan trofi pertamanya, tidak peduli trofi apa,” kata Ole di sesi konferensi pers, seperti dinukil Goal International.

“Dalam grup ini, kami punya beberapa pemain yang pernah juara, namun hanya sedikit. Jadi, bagi kami, [juara Piala Liga] ini akan fantastis,” tambahnya.

Baca Juga: Seribu Alasan Terkait Absennya Pogba, Ada Apa?

Menurut Ole, saat ini timnya memang menargetkan ke Semifinal. Namun bukan tak mungkin target tersebut bisa berjalan seiring berjalannya waktu. Lantas pertanyaannya? Mampukah United berbicara banyak mengingat mereka kerap kerepotan bermain dengan tim yang levelnya berada jauh di bawah mereka.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com