Site icon Vivagoal.com

Bukan Ramos Atau Van Dijk, Ini Bek Tangguh di Mata Luis Suarez

Simeone Ungkap Rahasia Adaptasi Cepat Luis Suarez di Atletico

Luis Suarez. Sumber: Transfermarkt

VivagoalLa Liga – Bomber Atletico Madrid, Luis Suarez menyebut satu bek paling tangguh yang pernah ia hadapi. Bukan Virigil Van Dijk atau Sergio Ramos, Suarez menunjuk satu nama, yakni Thiago Silva.

Tak perlu diragukan jika Suarez merupakan salah satu sosok striker mematikan saat ini. Gaya bermainnya, serta keuletannya dalam memanfaatkan peluang membuatnya tetap rajin mencetak gol meski telah berganti-ganti klub.

Sebut saja saat masih di Liverpool, ia hampir membawa timnya juara Liga Inggris berkat gol-golnya. Di Barcelona, Luis Suarez menjelma sebagai salah satu mesin gol setelah Lionel Messi.

Hal senada terus dilakukan El Pistolero saat berseragam timnas Uruguay. Kini 19 gol dari 25 laga menjadi bukti ketajamannya di Atletico Madrid. Sebagai seorang striker, Suarez tentu harus berhadapan dengan bek-bek top dunia. Pemain 34 tahun itu pun memiliki satu nama yang menurutnya menjadi lawan tangguh di atas lapangan, bukan Van Dijk atau Sergio Ramos, Suarez menunjuk Thiago Silva sebagai lawan yang kerap menyulitkannya.

“Seorang bek yang selalu memberi saya masalah dan yang pernah saya hadapi beberapa kali adalah Thiago Silva. Ia adalah bek yang mengagumkan yang selalu saya sukai,” ungkap Suarez seperti dilansir Metro.


Baca Juga:


Ketajaman El Pistolero sendiri masih terjaga sampai sekarang. Total ia sudah membukukan 500 gol sepanjang kariernya dan berhak masuk dalam daftar pemain aktif dengan 500 gol lebih bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Suarez sadar bahwa masanya akan berakhir. Ia kemudian menyebut akan ada regenerasi bomber top dunia lainnya, yakni dalam diri Erling Haaland sebagai pemain false nine.

“Ia (Haaland) adalah pemain hebat dan berada pada level yang spektakuler. Ia memiliki kekuatan fisik yang mengagumkan,” kata Suarez kepada Gerard Romero di Twitch.

“Ia salah satu pemain nomor 9 terbaik di dunia dan akan menentukan sebuah era. Saya lebih berpihak pada Haaland, tapi Mbappe berada pada level yang hebat juga,” puji Suarez. (DIL)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version