Vivagoal – Liga Inggris – AC Milan saat ini tengah membutuhkan penyerang baru. Mereka membidik pemain muda Chelsea, Armando Broja untuk didatangkan di bursa mendatang.
Pemain asal Armenia musim lalu sempat dipinjamkan ke Southampton. Bersama the Saints ia sempat mendulang enam gil dalam 21 laga di bawah arahan Ralph Hasenhuttl. Catatan tersebut membuat Soton sukses keluar dari zona degradasi dan bertahan di Premier League.
Sang pemain sempat dibidik oleh West Ham United. Namun ia dihalangi untuk pergi dari London Barat pada musim ini dan sempat masuk dalam rencana mantan pelatih Chelsea sebelumnya, Thomas Tuchel.
The potential of Armando Broja under Graham Potter… 📈🌟 pic.twitter.com/hiJ4vy7F13
— LDN (@LDNFootbalI) September 19, 2022
Pasca melakukan debut di Februari 2020 lalu, Broja tengah menikmati perannya di Chelsea. Ia sempat masuk dalam skema rotasi di bawah arahan Thomas Tuchel. Kini, laman Calciomercato mengklaim jika AC Milan tertarik mengamankan jasa Broja meski pemain 21 tahun masih memiliki kontrak hingga enam tahun ke depan.
Baca Juga:
- Man United Sedang Pantau Bek PSG, Presnel Kimpembe
- Southgate Ungkap Alasan Tak Panggil Alexander-Arnold ke Timnas Inggris
- Southgate: Trippier lebih serba bisa ketimbang Trent Arnold
- Thomas Partey Rentan Cedera, Arsenal Harus Beli Gelandang Baru di Bulan Januari
Milan dilaporkan membutuhkan solusi untuk lini depan mereka lantaran tim saat ini memiliki para penyerang yang sudah tergerus usia macam Olivier Giroud dan Zlatan Ibrahimovic. Sementara itu, Divock Origi juga maish belum bisa dimaksimalkan lantaran tengah dibekap cedera.
Untuk mendatnakgan Broja, Milan sekurangnya perlu menyiapkan dana 26 juta paun. kedua tim sempat memiliki hubungan baik di lantai bursa lantaran sebelumnya, Milan sempat mendatangkan Tiemoue Bakayoko dan Fikayo Tomori dari tim asal London Barat itu.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com