Vivagoal – Liga Champions – Real Madrid berhasil menaklukkan Liverpool FC di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (22/2) dini hari WIB. Sempat tertinggal 0-2 di awal babak pertama, Real Madrid membalikkan keadaan menjadi 5-2 di akhir laga.
Kemenangan ini jelas membuat seluruh jajaran tim Los Galacticos bergembira. Meskipun masih akan bertemu di leg kedua yang akan dihelat di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3) dini hari WIB, kemenangan ini bisa dibilang sudah mengamankan satu kaki Real Madrid di babak perempat final.
Ancelotti mengakui bahwa pekerjaan Real Madrid belum siap sampai 90 menit di leg kedua selesai. Meski demikian, sang pelatih mengakui bahwa ia sengaja bermain terbuka hari ini guna menciptakan keunggulan agar langkah mereka lebih mudah pada leg penentuan mendatang.
“Saya berpikir keras untuk menyusun line up. Saya tahu pertandingan ini akan berbeda dengan final karena ada dua leg, jadi saya tahu penting untuk mencetak gol. Itulah alasannya saya memutuskan untuk memilih penyerang yang berbahaya. Kami ingin bermain terbuka,” jelas Ancelotti, dilansir dari Managing Madrid.
Baca juga:
- FC Porto Dalam Tren Kemenangan, Nyali Inter Milan Tak Ciut
- Napoli Kandidat Teratas Juara Liga Champions Musim Ini
- Dibantai Madrid 2-5, Liverpool Dihukum Kesalahan Sendiri
- Dihajar Real Madrid, Klopp: Lini Pertahanan Liverpool Bermasalah
“Strategi hari ini berbeda dengan final tahun lalu. Di final kami bermain lebih bertahan, tetapi kami masih harus mengatur strategi untuk 90 menit di Madrid. Kami tahu Liverpool bisa sangat berbahaya, mereka sudah menunjukkannya pada menit awal di sini,” lanjut sang pelatih.
Ancelotti pun tanpa sungkan memuji Vinicius Junior yang mencetak dua gol penyeimbang. Gol Vinicius menjadi titik balik Los Blancos dalam laga dini hari WIB tadi.
🎖️ 𝗠 𝗩𝗶𝗻𝗶 𝗣 🎖️@vinijr | #UCL pic.twitter.com/KZx2pmZq4r
— Real Madrid C.F. 🇬🇧🇺🇸 (@realmadriden) February 21, 2023
“Menurut saya pribadi, Vinicius adalah pemain yang sangat menentukan dalam dunia sepakbola sekarang. Tak ada pemain yang bisa menyaingi konsistensinya dalam menggiring bola, mengumpan, dan mencetak gol. Saya harap dia bisa terus bermain seperti itu,” ujar Ancelotti. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com