Catat, Inilah Jadwal Peluncuran Special Card di FIFA 21!

Catat, Inilah Jadwal Peluncuran Special Card di FIFA 21!

Heri Susanto - August 13, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Winter Refresh

Potential release date: February 12, 2021

Winter Refresh bisa menjadi pisau bermata dua. Ia bisa menaikan dan menurunkan rating pemain sesuai dengan performa asli sang pemain di atas lapangan. Biasanya promo ini dimulai pasca jeda transfer musim dingin.

Shapeshifters

Potential release date: February 19, 2021

Seperti Ultimate Scream, Shapeshifters memungkinkan player mendapatkan perubahan rating dan posisi dalam game. Bukti nyata yakni saat Kai Havertz digeser ke posisi CAM dari sebelumnya sebagai LF.

FUT Birthday

Potential release date: March 19, 2021

Biasanya mereka yang hadir dalam FUT Birhday bakal mendapatkan penambahan rating, weak foot dan skill move.

Team of the Season

Potential release date: April 23, 2021

Di antara rangkaian promo yang tersedia, Team of the Season merupakan promo yang amat dinantikan. FIFA Player bisa mendapatkan pemain terbaik dari berbagai kompetisi top flight Eropa dengan rating maksimum besert skill move dan weak foot-nya. Namun angka yang harus dikeluarkan maupun persyaratan untuk mendapatkan mereka terbilang lumayan sulit.

End of Year: FUTTIES/Festival of FUT/Summer Heat

Potential release date: July 16, 2021

Futties atau Summer Heat di tahun ini merupakan promo akhir. Di tengah pandemic plus keterbatasan sumber daya untuk mendulang TOTS Card, Futties maupun Summer Heat merupakan opsi terbaik untuk membangun skuat.

Euro 2021

Potential release date: June 11, 2021

Tahun ini, Euro 2021 bakal dihelat. Pagelaran akbar ini harus ditunda hingga satu tahun lantaran pandemi Corona. Seperti edisi sebelumnya, ada sebuah mode permainan sendiri untuk turnamen besar tersebut. Diharapkan edisi FIFA 21 menampilkan hal yang sama layaknya eFootball PES yang sudah merilis mode serupa.

Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen FIFA 20, Efootball PES 2020 dan FUT CUP di Indonesia Gaming League (IGL) Season 2, untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL  dan download aplikasinya di Google Play atau App Store

Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com