CEO Borneo FC: Aksi Suporter Sebagai Pecut Untuk Sebuah Kemajuan
Nabil Husein – 1News

Presiden Borneo Tanggapi Kritikan Suporter dengan Positif

Catrine Mega - October 6, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Presiden Borneo FC, Nabil Husein mengapresiasi tindakan suporter dengan memberikan kritik keras kepada klubnya. Nabil menganggap bahwa reaksi suporter memiliki tujuan untuk memecut mereka agar bisa tampil lebih baik.

Sepanjang seri pertama BRI Liga 1 2021/22, Borneo FC sama sekali belum memperoleh kemenangan. Dalam Empat laga terakhir, Pesut Etam hanya bisa meraih hasil imbang setelah kekalahan di laga perdana.

Penampilan ini sangat bertolak belakang dari kualitas pemain Borneo FC yang bisa dikatakan memiliki sederet pemain bintang. Sampai akhir seri pertama liga 1 mereka hanya bertengger di peringkat 10 klasemen sementara.

Reaksi keras suporter pun bermunculan dengan tersebarnya protes lewat media kertas yang bertuliskan “Skuad Megah Harga Diri Rendah”, “Gaji Lancar, Bonus Lancar, Menang Belakangan” dan lain sebagainya. Selain mengapresiasi pihak klub pun siap untuk menerima perwakilan suporter untuk berdiskusi secara langsung.

“Kalau di Borneo FC, silakan bersuara karena itu bagian dari hak sebagai suporter, dan kami pun siap berdiskusi jika kalian merasa ada yang kurang di tim ini,” ungkap Nabil.

Namun Nabil tetap berpesan kepada suporter untuk lebih bijak dalam menyampaikan aspirasi. Ia berharap tidak ada pihak yang merasa dirugikan dari aksi protes yang mereka bayangkan.


Baca Juga:


“Tapi yang saya perlu ditekankan penyampaian kritikan jangan sampai merugikan banyak orang, tapi untuk yang aksi booming itu saya pikir masih bisa dimaklumi,” tambahnya.

Nabil berharap jika keberhasilan Borneo FC nanti merupakan hasil kerjasama banyak elemen yang menopang klub baik manajemen masyarakat dan suporter. Hal ini disebabkan penampilan Borneo FC di Liga 1 tidak hanya mewakili nama manajemen, namun juga nama kota Samarinda.

“Kita berjuang bukan atas nama pribadi. Borneo FC Samarinda berjuang demi nama kota. Kebanggaan masyarakat Samarinda, sudah seharusnya kita semua bahu-membahu memberikan yang terbaik untuk Kota Samarinda,” tutup Nabil. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com