Chelsea Dijual 57 Triliun, Arsene Wenger: Harga yang Pantas
Vivagoal – Liga Inggris – Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger merasa angka 3 Miliar Paun, setara dengan Rp 57.6 Triliun merupakan dana yang pas untuk seseorang mengakuisisi Chelsea. Mengapa?
Roman Abramovic berencana menjual Chelsea lantaran invasi Rusia ke Ukraina. Dalam waktu dekat, pemerinah Inggris berencana bakal membekukan aset Taipan asal Rusia itu di Inggris dan Chelsea bakal terkena imbasnya. Abramovic siap melepas Chelsea di angka 3 miliar Paun.
Angka tersebut menimbulkan pro dan kontra di antara publik dan para pengamat sepakbola. Namun Arsene Wenger, yang saat ini menjabat sebagai Global Football Development FIFA merasa angka tersebut adalah angka yang wajar.
Pria asal Prancis mengklaim jika ada beberapa aspek yang membuat angka yang tersebut mernjadi wajar andai dikaitkan dengan apsek bisnis di dalamnya.
Baca Juga:
- Perang Ukraina-Rusia Perbesar Peluang Christensen dan Azpilicueta Gabung Barcelona, Kok Bisa?
- Gara-Gara Rusia, Chelsea Ketiban Sial!
- De Bruyne Kini Selevel Tiga Gelandang Legendaris EPL
- Jelang Duel Kontra Crystal Palace, Krisis Bek Man City Berlanjut
“Pertama-tama, Anda harus menilai berapa harga sebenarnya sebuah klub sepakbola? Menurut saya pribadi, omzet sebuah klub itu 2-2,5 kali lipat. Misalnya, jika omzet untuk sebuah klub per tahun adalah 700 juta Pounds, harga normalnya adalah 1,4 miliar hingga 2 miliar Pounds. Itu masuk akal,” paparnya kepada beIN SPORTS.
Di sisi lain, Wenger merasa sepakbola saat ini sudah bertransformasi menjadi bisnis lantaran banyaknya uang yang masuk dari sponsor, hasil jual beli pemain dan uang yang didapatkan dari hak siar. Keuntungan dan eksposur lebih bakal dimiliki. Hal tersebut membuat para miliuner dunia berlomba untul membeli tim sepakbola sebagai alat perpanjangan tangan bisnisnya. Hal tersebut pun terjadi pada Roman Abramovic.
“Abramovich pun sudah membangun Chelsea dengan banyak uang. Maka ketika dia mengeluarkan angka segitu, itu adalah hal yang wajar agar uangnya kembali,” ungkap Wenger.
“Kabarnya, sedikitnya Abramovich sudah mengeluarkan uang 1 miliar Pounds untuk membangun Chelsea. Kini di Liga Inggris, semua pemilik mau mencari keuntungan dan akan jadi cerita menarik siapa nanti yang akan membeli Chelsea,” pungkasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com