Site icon Vivagoal.com

Cukup Satu Gol, Mason Greenwood Pecahkan Dua Rekor Sekaligus

Cukup Satu Gol, Mason Greenwood Pecahkan Dua Rekor Sekaligus

Mason Greenwood, Foto: dok akun Twitter @Optajoe

VivagoalLiga Inggris – Mason Greenwood tampil impresif saat Manchester United menekuk Wolverhampton Wanderes di laga lanjutan Liga Inggris. Pemain 19 tahun jadi pahlawan kemenangan Setan Merah sekaligus membuatnya memecahkan sebuah rekor.

Bertandang ke Stadion Molineux, Mason Greenwood dimainkan sebagai starter oleh Man United melawan Wolverhampton dalam lanjutan gameweek ke-3 Liga Inggris. Ini menjadi ketiga kali secara beruntun Greenwood diturunkan sejak menit pertama musim baru.

Keberadaannya di atas lapangan benar-benar mengubah jalannya pertandingan. Setan Merah yang sempat frustasi karena tak kunjung bisa bikin gol, hingga akhirnya Greenwood mampu menjadi penentu kemenangan berkat gol semata wayang-nya pada menit ke-80.

Berdasarkan catatan Opta, gol Greenwood itu menjadi yang ketiga kalinya secara beruntun ia buat untuk Man United. Sebelumnya Ia sukses membobol gawang Leeds United di pekan pertama dan Southampton pada pekan kedua Premier League.

Opta juga mencatat bahwa torehan apik itu membuat Greenwood kini sukses menyamai rekor legenda Liverpool, Robbie Fowler. Dia jadi pemain muda kedua yang bisa bikin gol di tiga laga pembuka Liga Inggris. Fowler sendiri mencatatkannya pada musim 1994/1995.


Baca Juga:


Bukan cuma itu, Greenwood juga jadi pemain muda ke-4 yang bisa mencetak 20 gol atau lebih di ajang Premier League. Dia menyamai torehan Robbie Fowler, Michael Owen dan Wayne Rooney.

Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer pun percaya Greenwood bakal menjadi salah satu pemain paling krusial dalam skuad Setan Merah dan timnas Inggris di masa depan.

“Dia spesial. Mason adalah pemain yang saya dan Gareth Southgate lihat bakal jadi pemain top buat Manchester United dan Inggris,” puji Solskjaer seperti dilansir dari Sky Sports. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version