Cari Pengganti Ramos, Madrid Dekati Bek Man City Ini
Aymeric Laporte, Sumber: Bleacher Report

Debut Aymeric Laporte di Timnas Spanyol Berakhir Tanpa Gol

Daniel Nugraha - June 5, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Aymeric Laporte memulai debutnya di Timnas Spanyol dengan tidak terlalu baik. Pasalnya saat Spanyol melawan Portugal dalam laga berakhir tanpa adanya gol dari kedua tim.

Aymeric Laporte telah resmi mendapat status sebagai warga negara Spanyol dan memperkuat timnas seniornya. Setelah sebelumnya tidak pernah mendapat kesempatan bermain bersama Timnas Prancis.

Bek Manchester City itu pun nampak bermain cukup apik dan mampu mengimbangi permainan Cristiano Ronaldo. Di hadapan hampir 15 ribu pendukungnya di Stadion Wanda Metropolitano pada Jumat malam kemarin.


Baca Juga:


Namun sayangnya, peraih Ballon D’Or lima kali itu justru jarang mendapat sorotan, pasalnya ia jarang mendapat peluang. Malah justru gagal setiap kali mendapatkan peluang satu lawan satu dengan penjaga gawang Unai Simon.

Hal yang sama juga terjadi pada Laporte. Di masa debutnya ini, ia tidak berhasil memberikan performa terbaiknya yang bisa membuat skuatnya memenangkan pertandingan di laga persahabatan melawan Portugal.

Sebagaimana diketahui, Ronaldo telah datang kembali ke Madrid pada Jumat kemarin tapi ia gagal memberikan hasil terbaik bagi timnas Portugal.

Mereka dijadwalkan bakal kembali berlaga melawan Lithuania dalam pertandingan persahabatan terakhir mereka pada Selasa (9/6) nanti tepat sebelum Euro 2020 dimulai pada 11 juni mendatang.

Di pertandingan persahabatan lainnya. Italia sukses menang 4 – 0 atas Republik Ceko sebelum memulai kejuaraan Euro 2020 tersebut. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Berita Bola hanya di Vivagoal.com