Keylor Navas Tegaskan Tak Benci Mantan Klubnya

Demi Bawa PSG Berprestasi, Navas Rela Lakukan Hal Ini

Dimas Sembada - September 3, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1  – Keylor Navas yang baru saja direkrut Paris Saint Germain (PSG) punya ambisi besar di klub barunya itu. Untuk membantu adaptasinya, kiper Kosta Rika itu mencoba fokus untuk berbahasa Prancis.

Navas resmi pindah ke PSG setelah ditebus dari Real Madrid dengan banderol sebesar 15 juta euro pada  Selasa (3/9/2019) dini hari WIB. Les Parisiens pun jadi klub pertama yang disinggahi Navas diluar Spanyol

Ia mengaku klub yang berakandang di Le Parc des Prince itu datang memberinya tantangan baru. Bagaimana tidak, sang pemain merasa buntu bersama El Real setelah menyabet LaLiga, Liga Champions, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antar Klub.

“Ini adalah tantangan yang sangat besar buat saya, kota yang bagus, tim yang sungguh besar. Saya sangat senang dan tidak sabar tuk jadi bagian dari Paris Saint-Germain, karena saya tahu kami bisa meraih hal-hal besar di masa mendatang,” ujar Navas dilansir dari situs resmi PSG.

Demi membantu PSG meraih prestasi Navas sadar perlu adaptasi dengan cepat. Karenanya kini ia fokus  menguasai bahasa Prancis guna memudahkan komunikasi dengan rekan setim.

“Saya masih belum bisa berbahasa Prancis, tapi saya sangat ingin belajar. Kami sudah berbicara soal guru bahasa, dan saya pikir dalam waktu singkat sata akan bisa berbahasa Prancis,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1  hanya di Vivagoal.com