Vivagoal – Liga Indonesia – Semen Padang berpotensi untuk kembali ke Liga 1 jika sukses menjuarai Pegadaian Liga 2 2023/24. Untuk itu, nama besar mereka menjadi motivasi tersendiri bagi tim berjuluk Urang Awak.
Semen Padang bisa dikatakan sebagai tim tradisional di sepakbola Indonesia. Tim yang berasal dari Sumatra Barat tersebut sudah ada sejak 1910.
Namun, mereka harus terdegradasi ke Liga 2 usai meraih hasil buruk di Liga 1 2018/19. Tetapi, setelah menunggu lama, Semen Padang punya kans besar untuk kembali ke kasta tertinggi sepakbola Indonesia usai masuk ke semifinal Pegadaian Liga 2 2023/24.
Mereka akan melawan tim yang baru terbentuk pada 2023, Malut United, dalam dua leg. Untuk leg pertama, dilaksanakan pada Minggu (25/2) malam WIB, di stadion Madya, Jakarta. Sedangkan, leg kedua pada Kamis (29/2) mendatang, di kandang mereka, stadion Haji Agus Salim.
Baca Juga:
- Jumpa Malut United, Semen Padang Belum Tentu Diperkuat Mesin Golnya
- Semen Padang Hanya Incar Imbang di Kandang Malut United
- Antony Tak Berkembang, Ten Hag Siap Mainkan Punggawa Muda United
- Greenwood Dinilai Cocok Bermain untuk Barcelona
Tekanan tentu dirasakan oleh para penggawa Semen Padang mengingat mereka adalah tim yang punya nama lebih besar dibandingkan Malut. Namun, sang pelatih, Delfi Andri, menjadikan itu sebagai motivasi mereka untuk kembali ke Liga 1 musim depan.
“Itu bisa jadi. Kemudian kami juga ingin semua pemain, pelatih, manajemen, bagaimana tim ini bisa menjadi yang lebih baik, itu yang penting. Bagaimana tim Semen Padang ini bisa kembali bertakhta di Liga 1, itu target kita,” kata Delfi Andri kepada para wartawan yang hadir di konferensi pers jelang laga, Sabtu (24/2) sore WIB, di stadion Madya.
Kans Semen Padang untuk kembali ke kasta tertinggi tergolong cukup besar. Dalam 20 laga terakhir, mereka hanya merasakan satu kali kekalahan, ditambah punya mesin gol yang hebat, Kenneth Ngwoko.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com