
Dewa United Kecam Aksi Rasisme Bobotoh, Persib Bereaksi
Vivagoal – Liga Indonesia – Dewa United mengecam aksi rasisme kepada Alta Ballah saat bertandang ke markas Persib Bandung. Pelakunya adalah sejumlah oknum bobotoh yang ada di tribun.
Persib harus mengakui keunggulan Dewa United dengan skor 0-2 pada lanjutan BRI Liga 1 2024/25 di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/1) silam. Ini merupakan kekalahan perdana Pangeran Biru.
View this post on Instagram
Sejumlah oknum Bobotoh tampaknya tersinggung dengan cara Alta Ballah merayakan kemenangan seusai pertandingan. Pada momen inilah aksi rasisme terjadi kepada putra Anthony Jomah Ballah tersebut.
Dewa United kemudian mengecam perlakuan yang diterima Alta Ballah. Tak sampai di situ, pihak Tangsel Warriors juga melakukan tindakan nyata.
Baca Juga:
- Ketum PSSI Beberkan Alasan Pilih 2 Pelatih Lokal Gabung Patrick Kluivert di Timnas
- Banyak Pemain dengan Energi Negatif, Man United Wajib Cuci Gudang!
- Atalanta Bakal Debutkan Pemain Mudanya di Liga Champions
- Obrolan Vigo: Mimpi Basah Aston Villa Bersama Unai Emery
“Tentunya kami sangat menyayangkan adanya aksi rasisme yang dilakukan oknum suporter lawan terhadap pemain kami, Alta Ballah,” kata Presiden Klub Dewa United, Ardian Satya Negara.
“Kami pun sudah mengambil langkah dengan berkoordinasi dengan pihak yang berwenang dalam masalah ini yaitu APPI. Semoga ini menjadi yang terakhir dan sepak bola benar-benar bisa menjadi alat pemersatu di negeri ini.”
Persib tak tinggal diam melihat manuver Dewa United tersebut. Manajemen Maung Bandung turut menyayangkan aksi rasisme yang dilakukan oknum suporternya.

“Kami sangat menyayangkan insiden ini. Sepakbola adalah olahraga yang menjunjung tinggi sportivitas, saling menghormati, dan menghargai semua pihak, baik pemain maupun suporter,” kata Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan.
“Kami berharap kejadian serupa tidak akan pernah terjadi lagi di masa depan. Semua elemen harus bekerja sama menciptakan atmosfer sepak bola yang positif dan penuh rasa persaudaraan, dan kami yakin Bobotoh itu santun, sopan, sehingga ke depannya dapat membuktikan untuk lebih baik lagi.”
Insiden Alta Ballah harusnya tak luput dari perhatian Komite Disiplin (Komdis) PSSI. Persib berpeluang dijatuhi hukuman akibat ulah suporternya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com
