Diam-Diam, Kevin Durant Akuisisi Saham Minoritas PSG
Vivagoal – Ligue 1 – Superstar NBA, Kevin Durant resmi mengakuisisi saham minoritass PSG. Ia mengikuti jejak para pebasket lain yang memiliki saham di tim sepakbola macam Giannis Antetokounmpo dan LeBron James.
Menurut laporan jurnalis Romain Molina seperti dikonfirmasi Fabrice Hawkins dan Santi Aouna, Durant saat ini sudah menginvestasikan uangnya bersama rakasa Ligue 1 itu dan belum dijelaskan barapa presentase saham yang ia miliki bersama Les Parisiens.
Durant memang menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di NBA. Ia juga terbilang lumayan berprestasi ketika menghantarkan Golden State Warriors menjadi juara dua kali pada 2017 dan 2018 bersama Steph Curry dan Klay Thompson. Baru-baru ini, ia juga sukses hantarkan Timnas Basket Amerika Serikat mendulang medali emas di Olimpiade Paris 2024.
Baca Juga:
- Legenda Timnas Inggris Masih Pede Pep Guardiola Tertarik Tukangi Negaranya
- Terkait Cedera Minornya, Kane Bilang Begini
- Enggan Teken Kontrak Baru, Bek Leverkusen Bakal Segera Dijual?
- Leicester City dalam Pole Position untuk Amankan Penyerang Leverkusen
Selain aktif sebagai pebasket, Durant juga lumayan jeli terhadap dunia bisnis. Pada 2016, ia membuat Perusahaan thirty Five Venture dengan mananjernya, Rich Kleiman. Perusahaan tersebut bergerak di bidang teknologi, oahraga dan entertainment. Selain itu, mereka juga tengah merambah ke divisi lain seperti kesehatan dan artificial intelligence.
Sebelumnya, dua pebasket lain macam Giannis Antetokounmpo dan LeBron James juga sempat berinvestasi di sepakbola. Nama pertama memiliki saham di tim MLS anyar, Nashville dan LeBron memiliki saham minoritas bersama Liverpool.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com