Vivagoal – Liga Inggris – Apresiasi tinggi diberikan Arsenal kepada pemain mudanya, Emile Smith Rowe. Tak main-main, The Gunners memberikan Emile Smith Rowe nomor punggung 10 yang dinilai cukup prestisius mulai musim depan.
Dikutip dari situs resminya, Arsenal secara resmi memperpanjang kontrak Emile Smith Rowe selama lima tahun kedepan alias hingga Juni 2026. Hal itu dilakukan karena Emile Smith Rowe sejatinya merupakan andalan dari manajer The Gunners, Mikel Arteta.
Diposisikan sebagai playmaker, Smith Rowe mampu membukukan hingga 20 penampilan di pentas Liga Inggris dengan sumbangan 2 gol dan 4 assist. Jika menilik jumlah penampilannya memang sekilas tak terlalu banyak, tetapi itu dikarenakan ia belum diberi kepercayaan sepenuhnya di 14 laga pertama sejak kedatangannya pada Agustus 2020 lalu.
Namun setelah kepercayaan itu datang di pekan ke-15, medio Desember 2020 lalu, sejak saat itu posisi Emile Smith Rowe tak tergantikan lagi. Secara keseluruhan, dari 20 laga yang dimainkannya, Smith Rowe mampu tampil sebanyak 18 kali sebagai starter.
Oleh karenanya, Arsenal pun tak ragu memberinya kontrak baru berdurasi jangka panjang, plus nomor punggung prestisius yakni 10. Arsenal sangat yakin, Emile Smith Rowe bakalan mampu mengangkat performa The Gunners yang dalam dua musim terakhir terus saja finish di posisi ke-8 klasemen.
Baca Juga:
- Emile Smith Rowe Resmi Jadi Pewaris Nomor Punggung 10 Milik Ozil
- Jual Kiper No.1 Argentina, Arsenal Malah Beli Kiper Tim Degradasi
- Arsenal Saat Ini Bukan Lagi Tujuan Pemain-Pemain Top Dunia
- Musim Depan, Arsenal dan Tottenham Masih Akan Jadi Tim Medioker
“Ini menjadi keputusan penting yang dibuat oleh klub, dan kami senang Emile bersedia meneken kontrak jangka panjang bersama kami,” ucap Edu, Direktur Teknik Arsenal seperti dilansir dari situs resmi klub.
“Kami puas melihat pemain muda kami berkembang lewat sistem akademi dan bisa menjadi bahagian penting di skuad utama. Emile pemain yang merepresentasikan masa depan klub ini dan itulah alasan kami memberinya nomor punggung 10.” Edu menegaskan.
“Kami percaya pada Emile dan tahu dia punya potensi untuk menjadi pemain hebat di tahun-tahun yang akan datang,” simpulnya. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com