Dikaitkan dengan Arsenal, Pemain Klub Tiongkok Justru Bungkam

Dikaitkan dengan Arsenal, Pemain Klub Tiongkok Justru Bungkam

Heri Susanto - June 13, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisArsenal disebut telah melakukan negoisasi dengan klub asal Tiongkok, Dalian Yifang untuk mendatangkan winger Belgia, Yannick Carrasco. Sang pemain disebut ingin kembali ke Eropa dalam waktu dekat.

Carrasco sendiri membuat langkah mengejutkan setelah hengkang dari Atletico Madrid menuju Daliang. Ia menemani rekan setimnya Nicolas Gaitan pada Februari musim kemarin.

Ia disebut ingin kembali ke Eropa karena ingin lebih dekat dengan keluarganya yang berada di Belgia.

“Aku ingin kembali ke Eropa. Seluruh dunia tahu akan hal itu,” ungkap Carrasco kepada Mirror seperti dilansir vivagoal. “Namun, semua tergantung keputusan presiden klub.”

[irp]

Saat ditanya apakah Arsenal menjadi destinasinya, pemain asal Negeri Cokelat ini justru bungkam. “Aku tak bisa bicara tentang klub mana yang jadi tujuanku. Aku bukanlah orang yang bisa memilih masa depanku. Presiden klub yang menentukan aku bertahan atau pindah. Namun aku sangat berharap bisa kembali bermain di Eropa,” tambahnya.

Arsenal disebut ingin mendapatkan Carrasco dengan meminjamnya selama setahun. Setelah itu The Gunners harus menebusnya secara permanen dengan mahar 26 Juta Poundsterling.

Namun kans Arsenal untuk mendatangkan pemain Belgia dibayangi oleh Bayern Munchen. Raksasa Bundesliga tersebut ingin menjadikan Carrasco sebagian opsi lain andai merak gagal mendatangkan Leroy Sane ke Allianz Arena.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com