Site icon Vivagoal.com

Dipermak Madrid, Lampard Ulangi Rekor Buruk Chelsea Empat Tahun Lalu

Dipermak Real Madrid, Lampard Ulangi Rekor Buruk Chelsea 4 Tahun Lalu

Frank Lampard, Foto: dok Twitter @LosMadridistas_

VivagoalLiga ChampionsChelsea menelan kekalahan 0-2 saat menantang Real Madrid di perempatfinal Liga Champions. Sebuah rekor buruk The Blues pun kembali diulangi Frank Lampard usai dipermak Los Blancos.

Chelsea harus pulang dengan kepala tertunduk usai takluk 0-2 saat bertandang ke Santiago Bernabeu, markas Real Madrid pada leg pertama perempatfinal Liga Champions, Kamis (13/4) dinihari WIB. Karim Benzema membuka keunggulan El Real di babak pertama sebelum digandakan Marco Asensio usai jeda turun minum.

Lewat kemenangan ini, Real Madrid membuka kans untuk lolos ke babak selanjutnya. Pasukan Carlo Ancelotti kini tinggal membutuhkan hasil imbang tanpa gol atau tak kalah lebih dari satu gol saat gantian melawat ke Stamford Bridge pada lanjutan leg kedua tengah pekan depan.

Lampard, Foto: dok Twitter @idextratime

Buat Chelsea, ini merupakan kekalahan kedua beruntun yang didapatkan sejak Frank Lampard ditunjuk menangani skuad menggantikan Graham Potter yang dipecat pada 3 April kemarin. Secara keseluruhan, Chelsea hanya mampu memenangkan tiga dari 13 laga terakhir yang dimainkan di seluruh kompetisi.

Parahnya lagi, kekalahan atas El Real bukan cuma menipiskan peluang The Blues untuk melaju ke fase berikutnya, namun juga memperkecil kans untuk bisa menutup musim dengan raihan satu trofi juara. Bukan cuma itu, Chelsea juga mengulangi sebuah rekor buruk bersama manajer mereka, Frank Lampard.


Baca Juga:


Opta mencatat, Real Madrid membuat 18 tembakan percobaan yang 10 di antaranya on target. Itu seperti mengulangi performa buruk mereka dari segi pertahanan. Kali terakhir menghadapi 11 tembakan on target lawan yakni, ketika berhadapan dengan Liverpool di tahun 2019, juga semasa dilatih Lampard.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version