Pep Guardiola Menilai Terlalu Dini Bandingkan Sane Dengan Giggs

Disebut Mirip Giggs, Pep; Sane Belum Setara Dengannya

Fido Moniaga - January 21, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengatakan jika perbandingan antara Sane dengan Giggs masih terlalu dini.

Nama Leroy Sane terus menjadi bahan pembicaraan. Terbaru sang pemain berhasil menjadi kunci kemenangan City saat membungkam perlawanan Huddersfield Town dalam lanjutan Liga Primer Inggris matchday ke-23, Minggu (20/1) malam WIB tadi.

Pada kemenangan 0-3 tersebut Sane berhasil mencetak satu gol serta satu assist yang menggenapi koleksi golnya menjadi 11.

[irp]

Performa gemilang Sane memang sudah terlihat sejak musim lalu. Kontribusinya menjadi poin sentral keberhasilan Manchester City mengunci gelar juara Liga Primer Inggris di mana ia dinobatkan sebagai PFA Young Player of the Year. Berkat performanya tersebut namanya pun mulai disejajarkan dengan para legenda Premier League salah satunya adalah Ryan Giggs.

Beberapa pundit menyebut jika Sane memiliki tipikal permainan mirip dengan legenda Manchester United tersebut. Sane yang bermain di posisi sayap kiri dan mengandalkan kaki kirinya berikut dengan postur yang tak terlalu besar dinilai tak jauh dengan Giggs di masa lampau.

Seakan tak ingin membuat sang pemain besar kepala, Pep langsung menegaskan jika Sane memiliki jalan cerita sendiri. Ia menolak membenarkan jika pemain asal berusia 23 tahun tersebut mirip dengan Giggs.

“Saya pikir dia [Sane] telah bermain konsisten setiap musimnya, tapi dia tetap bukan Ryan Giggs,” tegas Guardiola di Sky Sports. “Saya tidak ingat apakah Ryan Giggs seperti Leroy ketika dia berusia 21, 22 tahun. Saya tak tahu. Itukah yang menjadi perbandingannya?

Pelatih asal Spanyol tersebut menambahkan jika dirinya hanya mengingat kiprah Giggs saat ia sudah mencicipi begitu banyak pengalaman. Oleh karena itu cukup sulit membandingkan Sane dengan Giggs di usia yang sama.

[irp]

“Saya ingat ketika Ryan Giggs bermain di final Liga Champions melawan kami [pada 2009 dan 2011 saat lawan Barcelona]. Itu setelah dia menjalani banyak musim dan pertandingan di Premier League, tapi di tahap-tahap awal, mungkin cukup mirip.”

“Saya membandingkan antara Leroy dengan Ryan Giggs di tahap yang lebih lanjut, dan tentu saja dia masih belum menyamainya,” tutup Guardiola.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com