Marrkanen

Ditantang PSM, Bali United Waspadai Markkanen

Dimas Sembada - July 31, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Bali United akan kedatangan PSM Makassar pada Kamis (1/8/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019. Jelang laga tersebut Serdadu Tridatu mewaspadai amukan penyerang PSM, Eero Markkanen. 

Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco. Meski Markkanen belum mencetak satu gol pun dari enam penampilannya, Teco tetap meminta anak asuhnya untuk mewaspadai pemain asal Finlandia.

Baca Juga: Semen Padang Optimis Raih Kemenangan

Terlebih postur jangkung Markkanen diyakini akan dimaksimalkan PSM dalam memainkan skema bola-bola atas melalui crossing dari sayap. Karenanya, Teco meminta punggawa Bali agar tak lepas memarking Markkanen. 

“Markkanen ialah penyerang dengan postur tubuh tinggi dan bola atas pasti jadi kelebihannya. Siapapun nanti yang kami pilih tuk mengisi posisi di lini pertahanan harus siap memarking dia,” ujar Teco dilansir dari situs resmi klub.

Lebih lanjut, Teco mengaku skema menahan penyerang jangkung seperti Markkanen bukan sekali saja dilakukan oleh Bali United. Sebelumnya, Serdadu Tridatu melakukan hal yang sama saat bertemu Persib yang punya Ezechiel Ndouasel.

“Waktu melawan Persib, kami juga melakukan hal yang sama kepada penyerang depan mereka yang berbadan tinggi, dan itu cukup berhasil. Makanya kami cukup siap untuk bertemu lawan dengan pemain depan tinggi seperti Markkanen,” Teco menambahkan.

Selalu update berita Liga Indonesia terbaru hanya di Vivagoal.com