Vivagoal – Liga Inggris – Palang pintu Liverpool, Virgil Van Dijk mengonfirmasi dirinya bakal tetap berseragam the Reds meski Jurgen Klopp sudah memutuskan undur diri dari jabatannya sebagai pelatih.
Jumat lalu, Klopp mengejutkan pecinta sepakbola dengan ungkapannya yang ingin pamit dari Liverpool. Ketika ditanya soal pengunduran diri sang pelatih, Van Dijk mengaku berkomitmen penuh dan mengklaim ungkapannya sudah dipelintir media terkait masa depannya di Merseyside. Hal tersebut disampaikan dalam kanal youtube Men in Blazer.
“Soal saya yang dianggap tak berkomitmen, hal itu jelas salah. Saya sangat berkomitmen pada klub ini. Saya cinta Liverpool dan fans. Komentar terkait saya sangat jauh dari konteks. Tak ada yang berubah. Hal ini memubat saya bingung. Saya ingin membuat tahu ini menjadi spesial,” urainya.
Baca Juga:
- PSG Hidupkan Kembali Ketertarikan Mereka Pada Rashford
- Manajer Chelsea Kurang Setuju dengan Alasan Klopp Pergi dari Liverpool
- Bintang Man City Ingin Messi Terus Pimpin Skuad Argentina
- Lawan Liverpool, Chelsea Dapat Tambahan Dua Tenaga Baru
Bek asal Belanda mengklaim dirinya dan tim sudah memimpukan momen untuk berprestasi di musim ini. The Reds tengah memuncaki klasemen dan sangat fokus dengan perjalannya dengan the Reds, terlebih statusnya saat ini mrerupakan kapten tim.
Ada potensi ia dan rekan setimnya siap memberikan kado perpisahan terbaik bagi tim. The Reds masih memilki kans memenangi empat gelar yakni Premier League, Piala FA, Liga Champions dan Carabao Cup. Untuk ajang terakhir, mereka ada di partai final dan bakal bersua Chelsea 25 Februari mendatang.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com