Site icon Vivagoal.com

Ditinggal Pilarnya ke Timnas Indonesia U-19, Thomas Doll Tetap Santai

Ditinggal Pilarnya ke Timnas U-19, Thomas Doll Tetap Santai

Ditinggal Pilarnya ke Timnas U-19, Thomas Doll Tetap Santai

Vivagoal – Liga Indonesia – Meski akan ditinggal beberapa pemain Persija Jakarta ke Timnas Indonesia U-19 untuk kualifikasi Piala Asia U-20, Thomas Doll tetap santai.

Persija berhasil meneruskan tren positif mereka di BRI Liga 1 2022/23. Macan Kemayoran sukses menang atas Bhayangkara FC dengan skor 2-1, Sabtu (3/9), malam WIB, di Stadion Patriot Chandrabhaga. Kemenangan ini memperpanjang rekor kemenangan Macan Kemayoran dengan empat kemenangan beruntun. Hasil ini jelas berdampak positif bagi tim asuhan Thomas Doll tersebut.

Persija vs Bhayangkara FC, Sabtu (3/9), malam WIB, Stadion Patriot Chandrabhaga, Muhammad Ilham/VIVAGOAL

Meski demikian, Thomas Doll tampaknya akan segera menghadapi krisis pemain. Mengingat jadwal kualifikasi Piala Asia U-20 yang sudah di depan mata, Persija yang banyak dilengkapi pemain muda jelas akan dipanggil untuk memperkuat timnas.

“Memang, beberapa pemain Persija akan dipanggil ke Timnas U-19. Namun, saya pikir nanti pihak klub akan menjelaskan secara rincinya perihal hal tersebut dalam beberapa hari ke depan,” ujar Thomas Doll dalam konferensi pers pasca pertandingan.


Baca juga:


“Memang benar, saat ini Persija sedang tidak dalam kondisi yang bagus. Kami kehilangan banyak pemain karena cedera, terutama lini belakang. Ditambah lagi, beberapa pemain kami akan dipanggil ke Timnas U-19. Kami akan mencoba mencari solusi yang terbaik untuk mengatasi hal tersebut dan berbicara kepada federasi yaitu PSSI karena kami memiliki beberapa laga penting,” lanjut pelatih asal Jerman tersebut.

Macan Kemayoran sudah kehilangan beberapa pilar senior yang mengalami cedera. Laga kontra Bhayangkara FC kemarin malam menunjukkan betapa rentannya lini pertahanan Persija Jakarta.

“Kami kehilangan beberapa pilar seperti Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, dan kemungkinan besar Hansamu Yama. Saya sangat senang dirinya (Hansamu Yama) bisa tampil 90 menit ketika melawan Bhayangkara FC. Padahal, dia cuma berlatih dua kali bersama Persija.

“Hal ini membuat kami hancur di lini belakang. Namun, kita akan melihat apa yang akan terjadi dalam beberapa hari ke depan,” ungkap Thomas Doll. (MI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version