Diwarnai Drama Suporter dan Air Mata Messi, Argentina Amankan Gelar Copa America ke-16
Vivagoal – Berita Bola – Timnas Argentina memastikan diri sebagai juara Copa America usai berbagai drama yang terjadi pada partai final melawan Timnas Kolombia, Senin (15/7) pagi WIB. Gol tunggal Laurato Martinez di babak tambahan waktu membawa La Albiceleste memenangkan piala Copa America ke-16.
Angka ini menjadikan Argentina sebagai tim dengan piala Copa America terbanyak, menyalip Uruguay yang membukukan 15 kemenangan. Langkah Argentina memenangkan trofi ke-16-nya ini terbilang tak mudah.
Pasalnya partai final harus ditunda selama kurang-lebih satu jam karena ratusan fans yang sudah membeli tiket memaksa masuk ke dalam stadion setelah perimeter ditutup. Petugas keamanan harus turun tangan demi meredakan situasi sebelum akhirnya kickoff akhirnya dimulai.
Sepanjang laga, kedua tim menciptakan berbagai peluang berbahaya, namun tak satu pun bisa dikonversikan menjadi gol. Argentina kemudian harus kehilangan kapten sekaligus pemain bintangnya, Lionel Messi, di menit 66.
Baca juga:
- Matangkan Persiapan, Borneo FC Siap Sambut Musim Kompetisi Baru
- Eks Spurs: Harga Rice 100 Juta Pounds? Dia pemain tak berguna buat Inggris!
- 5 Fakta Penyerang Tua yang Masih Aktif Bermain
- Belum Diresmikan, Pepe Reina Sudah Gabung TC Pramusim Como
Messi terpaksa meninggalkan lapangan karena mengalami cedera pada mata kakinya. Dengan berderai air mata, pemain terbaik dunia itu harus menyaksikan rekan-rekannya berjuang dari bangku cadangan.
Skor 0-0 pun tak berubah sampai 90 menit waktu normal sehingga pertandingan harus dilanjutkan ke 2×15 menit tambahan waktu. Lionel Scaloni kemudian memasukkan Lautaro Martinez di menit 97.
Say hello to your 16-time CONMEBOL Copa America™️ champion 🏆 pic.twitter.com/45aNRFmQhI
— CONMEBOL Copa América™️ ENG (@copaamerica_ENG) July 15, 2024
Kapten Inter Milan itu kembali membuktikan diri sebagai pahlawan La Albiceleste dengan golnya di menit 112. Menerima umpan dari Lo Celso, Laurato dengan tenang melesakkan tembakan yang tak dapat dihentikan kiper Kolombia.
Hasil 1-0 bertahan sampai wasit meniup peluit panjang yang menjadikan Argentina sebagai raja America. Hasil ini sekaligus memutus rekor tak terkalahkan Kolombia sejak Februari 2022 lalu, di mana saat itu La Tricolor juga takluk di tangan Argentina.
Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com