Sumber: twitter.com/LFC
Sumber: twitter.com/LFC

Dua Gol Dari Mohamed Salah Dan Darwin Nunez Jadi Kunci Kemenangan Liverpool Akan Napoli

Daniel Nugraha - November 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Champions – Duel Liga Champions antara Liverpool melawan Napoli cukup dinantikan, Duel berjalan cukup alot, namun pada akhirnya gol telat Mohamed Salah dan Darwin Nunez memastikan Liverpool keluar sebagai pemenang di laga kali ini.

Pertandingan dilaksanakan pada hari rabu (2/11) dini hari WIB tepatnya di stadion Anfield. Pertarungan dibuka dengan duel yang cukup alot dan juga berhati hati dari kedua tim. Liverpool mendapatkan peluang di menit ke 5 saat Trent Alexander Arnold memberi umpan pada Curtis Jones yang gagal melakukan finishing untuk mencetak gol.

Sekali lagi peluang muncul bagi dua tim di menit ke 29, Tanguy Ndombele dari Napoli menembakan bola namun ditangkap Alisson Becker. Liverpool menyerang balik dengan kombinasi serangan Thiago Silva kepada Mohamed Salah yang digagalkan lini pertahanan Napoli.

Memasuki menit ke 42, Liverpool mendapatkan peluang lagi. Curtis Jones memberikan bola kepada Mohamed Salah lalu Salah mencoba menembakan bola menuju gawang Napoli. Akan tetapi ternyata Liverpool offside yang juga mengakhiri babak pertama tanpa gol dari kedua tim.


Baca Juga:


Duel di babak kedua berjalan lebih sengit namun juga tetap alot. Baik Napoli dan Liverpool sama sama memiliki pertahanan yang cukup baik dan sulit ditembus sehingga keduanya susah mendapatkan peluang mencetak gol.

Napoli mendapatkan peluang di menit ke 79 dimana mereka bergerak cepat melalui pertahanan Liverpool. Victor Osimhen mencoba menembakan bola setelah melewati Virgil Van Dijk. Sayangnya usaha tersebut gagal karena tembakan Osimhen terlalu lebar.

Pada akhirnya setelah duel sengit yang berjalan cukup lama, Liverpool lah yang sukses mencetak gol pertama. Gol tersebut dicetak oleh Mohamd Salah yang melakukan tap in dengan sangat cepat saat menekan Napoli. Gol tersebut memastikan Liverpool unggul 1-0 atas Napoli.

Memasuki menit ke Napoli berhasil mencegah Mohamed Salah menambah gol. Dimana bek mereka Leo Ostigard melakukan blocking yang vital. Lalu di menit ke 90+8 Liverpool melakukan penyerangan dengan tembakan presisi Darwin nunez yang menambah skor mereka menjadi 2-0, memastikan kemenangan mereka atas Napoli. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com