Dwigol Haaland Bantu Dortmund Menang 3-0 Atas Gladbach
Vivagoal – Bundesliga – Borussia Dortmund meraih hasil sempurna di pekan pertama Bundesliga Jerman melawan Borussia Monchengladbach. Dwigol Erling Haaland membantu Die Borussen meraih kemenangan meyakinkan 3-0.
Bertanding di Signal Iduna Park, duel Dortmund vs Monchengladbach berlangsung pada Minggu (20/9/2020) dinihari WIB. Bertindak sebagai tuan rumah, Dortmund langsung berusaha merangsek masuk ke lini pertahanan tim tamu. Namun, Dortmund baru berhasil membuka keunggulan pada menit ke-35.
Adalah Giovanni Reyna yang mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan dari Jude Bellingham. Monchengladbach nyaris mencetak gol penyama kedudukan saat laga memasuki menit ke-42. Beruntung, Roman Buerki masih sigap menghalau bola tendangan jarak jauh Stefan Lainer.
Hingga turun minum, keunggulan 1-0 untuk Dortmund masih bertahan. Memasuki babak kedua, tim tuan rumah langsung berinisiatif mengambil alih permainan. Hasilnya, skuad besutan Lucian Favre itu mendapat kans emas tuk mencetak gol dari titik putih pada menit ke-51 usai Ramy Bensebaini melakukan pelanggaran.
Erling Haaland yang maju sebagai eksekutor tanpa kesulitan menjalankan tugasnya dengan sempurna sekaligus membawa Dortmund menjauh 2-0. Haaland kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-77 usai merobek gawang Monchengladbach memanfaatkan umpan matang Jadon Sancho.
Baca Juga:
- Dua Aspek Ini Buat Thiago Jatuh Hati kepada Liverpool
- Pelatih Munchen Dingin Lihat Wonderkid Bavaria Pecahkan Rekor
- Terbantai, Pelatih Schalke Buat Pernyataan Kontradiktif
- Ganyang Schalke 8-0, Leroy Sane: Saya Kasihan
Monchengladbach sendiri berupaya memperkecil ketertinggalan di sisa waktu yang ada. Tapi hingga laga usai, skor 3-0 tetap bertahan untuk kemenangan Dortmund. Dengan hasil ini, Die Borussen berhak atas posisi ketiga di papan klasemen sementara dengan Bayern Munchen dan Hertha Berlin di urutan satu dan dua.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com