Site icon Vivagoal.com

Erik Ten Hag Bisa Ademkan Atmosfer Ruang Ganti Manchester United

Fred Berikan Pujian Pada Erik Ten Hag Karena Gaya Melatihnya Yang Intens

Erik Ten Hag, Foto: dok twitter @AFCAjax

Vivagoal – Liga Inggris – Atmosfer ruang ganti Manchester United sepanjang musim kemarin dinilai sangat buruk. Namun, keberadaan Erik Ten Hag selaku manajer anyar diyakini bisa mendinginkan suasana ruang ganti Setan Merah.

Manchester United tampil kurang memuaskan sepanjang musim kemarin. Untuk lima tahun beruntun, Setan Merah kembali merasakan puasa gelar pada musim 2021/2022 kemarin.

Parahnya lagi, The Red Devils juga gagal total baik di kompetisi domestik maupun Eropa. Khusus di Liga Inggris, Cristiano Ronaldo dkk bahkan cuma bisa dapat posisi keenam di klasemen akhir dengan perolehan 58 poin, terendah dalam sejarah klub di era Premier League.

Manchester United, Foto: dok Bolanet

Akumulasi dari semua hal tersebut berdampak ke suasana ruang ganti Manchester United. Kondisi internal Setan Merah bertambah parah setelah beberapa pemain tidak senang dengan situasinya di tim, seperti Paul Pogba, Marcus Rashford, Jesse Lingard, Nemanja Matic hingga Edinson Cavani yang mengaku sudah gerah dan ingin pergi saja pada akhir musim.

Tapi kali ini, dengan keberadaan Erik Ten Hag selaku manajer baru, Leon ten Voorde yang merupakan teman masa kecil eks pelatih Ajax tersebut, dalam wawancara dengan media lokal Belanda meyakini Ten Hag bakal mampu mengelola atmosfer ruang ganti Setan Merah jadi lebih positif.


Baca Juga:


“Ten Hag jelas jadi bosnya, tapi di saat bersamaan, dia tidak pernah punya masalah dengan timnya dan para pemainnya. Ten Hag adalah sosok yang mau mendengarkan dan berbicara baik-baik,” jelasnya.

“Dia punya kualitas untuk mengelola ruang ganti. Dia bisa menangani segala masalah dan punya lingkungan yang selalu memberikan energi positif.

“Ten Hag tidak pernah terpengaruh oleh omongan orang-orang. Dia akan selalu jadi dirinya sendiri.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version