Feyenoord Bisa jadi Lawan yang Berbahaya bagi Inter
Sumber: Reuters

Feyenoord Bisa jadi Lawan yang Berbahaya bagi Inter

Catrine Mega - March 11, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Inter Milan akan menjamu Feyenoord di San Siro pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu (12/3) dini hari WIB. Meski Inter sudah mengantongi keunggulan 2-0, Denzel Dumfries menilai Feyenoord akan jadi tim yang lebih berbahaya ketimbang Nerazzurri.

Pasalnya sebagai tim yang sudah dalam kondisi tertinggal, Feyenoord tak akan kehilangan apapun dan situasi ini dipastikan akan mendorong tim asal Belanda itu untuk bermain agresif. Jelas Inter harus tetap fokus jika tak ingin situasi berbalik.

Feyenoord Bisa jadi Lawan yang Berbahaya bagi Inter
Sumber: Inter Milan

“Inter bermain dengan baik, tapi kami harus menghadapi leg kedua dan wajib memenangkannya. Kami ingin melaju ke perempat-final dan harus bermain dengan baik,” kata Dumfries dalam konferensi pers pra laga, dilansir dari Football Italia.

“Kami sudah melihat apa yang dilakukan Feyenoord saat melawan Milan. Kami ingin menunjukkan bahwa Inter selalu jadi tim terbaik. Kami harus tetap fokus sepanjang waktu, seperti yang kalian lihat melawan Monza,” sambungnya.


Baca juga:


Akhir pekan lalu, Inter sukses mengamankan tiga angka kontra AC Monza setelah tertinggal 0-2. Dengan konsentrasi tinggi, Dumfries dkk berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 3-2.

Di sisi lain, Feyenoord sukses menghentikan langkah Rossoneri dengan agregat tipis 2-1 pada babak playoff Liga Champions. Pencapaian tersebut menunjukkan Feyenoord bukan tim yang bisa diremehkan Inter.

Feyenoord Bisa jadi Lawan yang Berbahaya bagi Inter
Sumber: Reuters

“Saya memperkirakan akan menghadapi tim yang sangat agresif. Mereka datang ke sini untuk menang dan tak akan kehilangan apapun. Kami harus bermain sebaik mungkin besok, jadi saya rasa pertandingan akan berlangung intens,” tutur Dumfries.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com