Site icon Vivagoal.com

Final Liga Europa: Sevilla Harus Main Sabar Lawan AS Roma

Final Liga Europa: Sevilla Harus Main Sabar Lawan AS Roma

Jesus Navas, Foto: dok situs resmi UEFA

Vivagoal – Liga ChampionsSevilla bertekad meneruskan hegemoninya di kancah Liga Europa saat menghadapi AS Roma di partai final. Winger Los Rojiblancos, Jesus Navas pun membeberkan cara untuk bisa menang atas Giallorossi.

Pertemuan Sevilla dan AS Roma akan tersaji di final Liga Europa 2022/2023. Duel kedua tim dihelat di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6) dinihari WIB.

Sevilla tak diragukan lagi menjadi unggulan untuk memenangi final kali ini. Pasalnya, mereka adalah tim tersukses dalam sejarah Liga Europa dengan torehan 6 gelar juara.

AS Roma, Foto: dok JPNN

Meski begitu, lawan mereka kali ini bukan tim kacangan. Dipimpin Jose Mourinho, mentalitas AS Roma saat ini begitu oke setelah dua kali beruntun lolos ke final kompetisi Eropa. Sebelumnya, Giallorossi menembus final UEFA Conference League dan sukses menjadi juara.

Selain itu, Jose Mourinho dalam sejarah kepelatihannya belum pernah kalah di partai-partai final kompetisi antarklub Eropa. Dari 5 kali memimpin timnya bermain di laga puncak, Mourinho selalu bisa menuntaskannya dengan gelar juara.


Baca Juga:


Rinciannya, FC Porto diantarkannya jadi juara Liga Europa dan Liga Champions. Lalu Inter Milan dibawanya jadi kampiun Liga Champions 2010. Kemudian berlanjut di Manchester United saat menjuarai Liga Europa 2017, dan Roma ketika jadi jawara di UECL musim kemarin.

Berkaca pada data dan fakta di atas, Jesus Navas pun sangat paham Roma adalah lawan yang solid. Ia lantas meminta rekan-rekan setimnya agar bisa bermain lebih sabar untuk menuai hasil bagus di final kali ini.

“Kami harus bersabar, mereka solid di belakang dan kami harus menunggu untuk menyerang mereka di saat yang tepat. Kami membutuhkan banyak intensitas dan tim harus siap secara mental,” kata Navas seperti dikutip dari Football Italia. (TH)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version