Bruno Fernandes

Gelandang Legendaris MU, Terkesima dengan Kehadiran Bruno Fernandes

Dimas Sembada - June 7, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Legenda Manchester United, Paul Scholes, bicara soal peran penting Bruno Fernandes dalam skuad Setan Merah. Diakui Scholes, Fernandes mampu membawa MU menjadi lebih baik. 

Fernandes memang berperan penting dalam 11 laga tak terkalahkan MU sebelum Liga ditangguhkan lantaran pandemi corona. Scholes bahkan tak ragu menyebut Fernandes lebih baik daripada David Silva di Manchester City melihat peranannya di lapangan hijau.

“Kadang hanya perlu satu pemain untuk mengubah permainan tim. Jika Anda berpikir itu David Silva yang bisa menggabungkan semua pemain, saya pikir kami telah menemukannya dalam diri Fernandes yang mengubah permainan MU.

“Fernandes mengubah semuanya, dari tim yang membosankan kini kita selalu berfikir padanya. Dia tampak selalu akan mencetak gol kala memegang bola,” kata Scholes dikutip Express. 

 Pembelian Tepat

Didatangkan pada Januari lalu, Scholes merasa keputusan mendatangkan Fernandes merupakan langkah tepat. Pasalnya, sang pemain tak butuh waktu lama untuk beradaptasi.


Baca Juga: 


“Dia bisa langsung masuk dalam tim. Melihat Nemanja Vidic dan Patrice Evra, mereka kesulitan di enam bulan awal ketika didatangkan pada Januari.

“Tapi Fernandes, dia bisa langsung memberi pengaruh pada tim dan ini keuntungan yang luar biasa. Saya akan tetap bilang dia benar-benar telah merubah tim,” tutup Scholes.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com