Site icon Vivagoal.com

Real Madrid Awali Tahun Baru dengan Hasil Negatif

Sumber: twitter.com/realmadriden

Sumber: twitter.com/realmadriden

Vivagoal La Liga – Real Madrid harus mengawali tahun 2022 dengan hasil negatif dengan takluk dari Getafe 0-1 dalam lanjutan La Liga 2021/22. Kekalahan tersebut juga merupakan pertama kalinya Madrid gagal meraih angka sejak Oktober lalu.

Duel antara Getafe kontra Real Madrid ini sendiri dilangsungkan di Coliseum Alfonso Perez, pada Minggu (2/1) malam WIB . Di babak pertama tuan rumah berhasil melakukan serangan cepat yang mengejutkan Madrid.

Enes Unal sukses melesakkan tendangan yang merobek gawang Los Blancos saat laga baru berjalan sembilan menit. Gol tersebut sekaligus membawa tuan rumah unggul 1-0.


Baca Juga:


Tertinggal satu angka membuat Real Madrid langsung melancarkan serangan dan pressure pada tuan rumah. Sayangnya meski babak pertama berakhir, Madrid belum berhasil memecahkan pertahanan tuan rumah dan mencetak gol.

Babak kedua dimulai dengan skor 1-0 di mana tuan rumah masih unggul berkat gol di awal pertandingan. Tim tamu lalu langsung melancarkan pressure kepada tuan rumah. Akan tetapi seperti halnya babak pertama, tuan rumah berhasil menahan setiap serangan dengan sangat solid.

Pada akhirnya sampai peluit tanda pertandingan berakhir, tuan rumah berhasil menahan serangan Real Madrid dengan baik tanpa memberikan mereka kesempatan mencetak gol. Pertandingan pun diakhiri dengan skor 1-0 dimana tuan rumah berhasil memenangkan laga kali ini. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version