Golden Glove Resmi Didapatkan David De Gea Setelah Clean Sheet Di Laga Kontra Bournemouth
Vivagoal โ Liga Inggris โ Kiper Man United, David De Gea akhirnya sukses mendapatkan trofi sarung tangan emas Premier League musim ini setelah clean sheet di laga kontra Bournemouth.
Man United sendiri menang dengan skor tipis di laga melawan Bournemouth tersebut dengan torehan skor 1-0 berkat gol tunggal dari Casemiro. Karena kemenangan tersebut De Gea kini mencatat 17 clean sheet yang membuatnya tak terkejar oleh kiper lain di Premier League.
Rival De Gea yang berada di posisi kedua yaitu Alisson Becker sendiri baru mendapatkan hasil 14 clean sheet. Dan dengan sisa pertandingan tersisa maka sudah dipastikan Alisson tak akan bisa mengejar rekor De Gea dengan 17 clean sheet.
Baca Juga:
- Setelah 12 Tahun, Sosok Senior United Bakal Hengkang
- Manchester City Dalam Kondisi Puncak, Guardiola Yakin Bisa Treble Winners
- Hitung-Hitungan Newcastle Lolos Liga Champions Tanpa Harus Keluar Keringat
- Walau Menang atas Brighton, Newcastle Belum Pikirkan Soal Liga Champions
Trofi ini sendiri memastikan De Gea telah berhasil mendapatkan dua kali trofi Golden Glove atau sarung tangan emas di Premier League. Sebelumnya ia juga sempat mendapatkan trofi tersebut di tahun 2017/18 saat United berada di era Jose Mourinho.
Your 2022/23 @PremierLeague Golden Glove winner…
๐งค๐ @D_DeGea! ๐๐งค#MUFC pic.twitter.com/grkp2v06J3
— Manchester United (@ManUtd) May 20, 2023
Dengan dua trofi ini maka De Gea berhasil menyamai pencapaian dari Peter Schmeichel yang merupakan salah satu legenda Man United. Ironisnya, meski sukses mendapatkan trofi golden glove, De Gea merupakan salah satu kiper yang mencatatkan jumlah kemasukan gol paling banyak dengan 41 kali kebobolan.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com