Hanya Menang Tipis Kontra Spurs, Ini Alasan Klopp
Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengatakan kemenangan besar bisa membuat para pemain lupa diri dan melupakan target juara. Oleh karena itu ia tak mempermasalahkan meski timnya menang dengan selisih gol tipis.
Menjamu Tottenham Hotspur di Anfield pada lanjutan pekan ke-32 Premier League, Minggu (31/3/2019) malam WIB, Liverpool harus bekerja ekstra keras untuk mengamankan tiga poin. Liverpool sendiri baru bisa menang saat pertandingan memasuki injury time lewat gol bunuh diri Alderweireld.
Kemenangan tersebut tentu bukan hal yang patut dibanggakan. Selain hanya mampu meraih kemenangan tipis, performa Mohamed Salah dkk jauh dari kata memuaskan.
“100 persen kemenangan itu penting, tentu saja. Jika hari ini kami menang 5-0, meski saya yakin itu tidak mungkin, tetapi jika itu terjadi maka itu bisa menuntun kami pada jalur yang keliru, begitulah adanya. Kami semua manusia,” buka Klopp di Liverpoolfc.com.
Unggul satu gol di babak pertama, performa The Reds tampak sangat menurun di paruh kedua. Spurs pun menghukum mereka dengan gol Lucas Moura. Sebuah performa yang apik dari tim tamu kendati pelatih mereka, Mauricio Pochettino harus menemani tim dari tribun penonton.
[irp]
Kendati demikian, Klopp tetap melayangkan pujian penuh kepada para pemainnya. Menurutnya, anak asuhnya telah melakukan apa yang seharusnya mereka lakukan.
“Kami telah belajar, sembilan bulan lalu ketika kami memulai misi kami saat ini, kami memulai perjalanan ini dan kami ingin meraih titik maksimal di dua kompetisi. Kami melakukan itu dengan cara kami sendiri,” kata Klopp.
Lebih lanjut Klopp menegaskan jika performa timnya saat ini jauh lebih baik ketimbang musim lalu. Meski demikian ia tetap meminta anak asuhnya untuk terus berkembang demi meraih kemenangan.
“Rasanya kami harus meminta maaf karena capaian kami musim lalu dan sebagainya, sebab orang-orang selalu menginginkan kami untuk terus menang dan menunjukan sepak bola atraktif.
“Kami harus menemukan cara untuk memenangkan pertandingan lebih baik dari sebelumnya. Jadi, sampai saat ini itu bekerja dengan baik, kami tidak mencetak lebih sedikit gol dari musim lalu, saya kira. Saya tidak mengingat angkanya tetapi pasti itu tidak terlalu berbeda. Semuanya lebih baik,” tutup Klopp.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com