Hargreaves: Meski Kuat, Chelsea Tak Akan Juara Musim Ini
Sumber: Akun Twitter pribadi Reece James

Hargreaves: Meski Kuat, Chelsea Tak Akan Juara Musim Ini

Taufik Hidayat - December 6, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Owen Hargreaves tidak melihat Chelsea dapat menjadi penantang gelar juara Premier League musim ini. Menurutnya kandidat terkuat masih dipegang oleh Manchester City dan Liverpool.

Chelsea masuk sebagai tim papan atas Liga Inggris 2020/21. Setelah pembelian lebih dari 200 juta pounds, mereka mulai tampil solid dengan suntikan pemain top sekelas Timo Werner, Kai Havertz, Hakim Ziyech, Ben Chilwell dan Thiago Silva.

Hanya saja Hargreaves tidak melihat jika Chelsea akan menjadi penantang gelar juara. Menurutnya predikat tersebut masih layak disematkan kepada dua tim besar yakni, Manchester City dan Liverpool.

“Saya rasa tidak (Chelsea tak bisa juara). Saya suka Chelsea dan saya suka apa yang sudah dibangun oleh Frank Lampard,” ujar Hargreaves seperti dilansir Metro.

“Namun, saya merasa bahwa Liverpool dan Manchester City masih berada di atas mereka. Bahkan, saya berpikir bahwa jarak mereka cukup jauh (dengan Chelsea).

“Mereka berdua yang akan mengisi posisi satu dan dua. Setelah itu, banyak tim lain yang akan berada di bawahnya.” tambahnya.


Baca Juga:


Hargreaves menjelaskan jika kualitas tim dan juga konsistensi permainan menjadikan dua tim di atas sebagai penantang gelar juara yang layak. Sedang The Blues hanya akan menjadi yang ketiga dalam balapan tersebut.

“Frank sendiri sudah mampu untuk beradaptasi dengan tim itu. Namun, tetap saja Liverpool dan Manchester City sudah melakukannya selama bertahun-tahun dan paham betul bagaimana kehebatan tim mereka,” lanjutnya.

“Chelsea mungkin adalah tim terbaik ketiga di Inggris saat ini, tapi saya tidak merasa bahwa mereka bisa tampil konsisten dan bermain cukup bagus untuk bersaing dengan dua tim tersebut yang memiliki pemain lebih bagus.” tutup Hargreaves.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com