
Harvey Elliot Tak Cedera, Liverpool Bisa Bernapas Lega
Vivagoal – Liga Inggris – Gelandang Liverpool, Harvey Elliott baru baru ini menyatakan bahwa dirinya baik baik saja dan tidak mengalami cedera.
Pernyataan Elliott ini sendiri ia informasikan kepada fans Liverpool setelah sebuah insiden di dalam lapangan dimana kepalanya sempat terbentur. Hal ini membuat banyak pihak yang cukup khawatir akan kondisinya yang bisa saja mengalami cedera akibat benturan tersebut.

Kejadian itu sendiri terjadi di laga melawan Brighton pada hari minggu (29/1) kemarin dimana Liverpool mengalami kekalahan 2-1.”Saya baik baik saja, agak sedikit sakit tapi tak akan menghentikan saya untuk tetap bermain.”
Baca Juga:
- Gakpo Perlu Gol Untuk Liverpool dengan Cara Apapun!
- Xavi Kembali Siapkan Skenario untuk Pulangkan Messi ke Barcelona
- West Ham United Siap Tempel Aston Villa untuk Daratkan Matteo Guendouzi
- Casemiro Dukung Antony Bungkam Para Kritikus
“Itu hanya sebuah benturan ke kepala saja, saya akan baik baik saja dalam beberapa hari. Hal seperti ini biasa terjadi di dalam sepak bola,”tegas Elliott dilansir dari Goal International. Selain mengomentari mengenai kondisinya, Elliott juga memberikan sedikit komentar akan kekalahan skuatnya.
“Saya suka bermain disini tak ada yang lebih saya inginkan. Di saat bersamaan, sangat mengecewakan hasilnya tak sesuai keinginan saya. Tapi saya senang mendapatkan dukungan dari staf pelatih dan juga manajer untuk tetap bermain.”

“Saya akan terus bermain untuk Liverpool dan berkontribusi serta membantu kami memenangkan laga. Dan maju ke atas klasemen, saya harap mendapatkan peluang lebih banyak dan menunjukan pada fans saya bermain dengan sepenuh hati,”tambah Elliott. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com