Hati-Hati Italia, Inggris Kini Sudah Bukan yang Dulu Lagi
Gareth Southgate, Foto: dok Twitter @Telegraph

Hati-Hati Italia, Inggris Kini Sudah Bukan yang Dulu Lagi

A Hendra - October 17, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Euro 2024 – Pada momen menentukan di final Piala Eropa 2020, Inggris tumbang di kandang sendiri melawan Italia. Tapi awal pekan ini, The Three Lions bertekad menunjukkan sudah bukan yang dulu lagi.

Tim nasional Inggris kalah di final Euro 2020 saat menghadapi Italia di Wembley Stadium. Padahal, Inggris kala itu sempat mengejutkan Italia dengan mencetak gol cepat di menit kedua lewat Luke Shaw.

Namun Gli Azzurri mampu bangkit kemudian membalikkan keadaan berkat gol Leonardo Bonucci di menit ke-67, dan menang 3-2 via adu penalti setelah Marcus Rashford, Jadon Sancho serta Bukayo Saka sebagai eksekutor gagal menuntaskan tugasnya dengan baik.

Hati-Hati Italia, Inggris Kini Sudah Bukan yang Dulu Lagi
Inggris, Foto: dok Twitter @Telegraph

Kini, memori buruk tersebut kembali ramai diperbincangkan jelang duel Italia vs Inggris di Wembley Stadium pada matchday ke-8 fase grup C babak kualifikasi Euro 2024, Rabu (18/10) dinihari WIB. Pasalnya, laga ini cukup krusial buat kedua dalam upayanya lolos ke Jerman tahun depan sebagai venue putaran final Euro 2024.

Ya, jika bisa menang maka Inggris akan secara otomatis lolos. Sebab, dengan 16 poin, baik Italia dan Ukraina yang punya 10 poin dan menempati posisi dua serta tiga di tabel klasemen grup C, salah satunya sudah tidak akan mungkin mengejar perolehan poin Inggris dengan satu laga tersisa.


Baca Juga:


Sebaliknya, kekalahan bagi Italia di pertandingan ini bakal membuat pasukan Luciano Spalletti dalam kesulitan besar. Sebab di partai terakhir mereka akan melakoni laga hidup mati melawan Ukraina.

Gareth Southgate sendiri cukup percaya diri timnya bisa menangani situasi krusial ini. Ia memastikan Inggris sekarang sudah jauh lebih bagus dibandingkan saat menghadapi final Euro 2020 yang begitu menentukan.

“4 atau 5 tahun lalu mungkin kami belum ada di level sebagus ini. Tapi sekarang kami lebih percaya diri. Kami memiliki para pemain yang juara di Liga Champions maupun Liga Inggris di skuad ini,” kata Southgate.

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com