Sumber: twitter.com/ChelseaFC
Sumber: twitter.com/ChelseaFC

Kena Dua Kartu Merah, Tottenham Hotspurs Dibantai Chelsea Dengan Skor Telak

Daniel Nugraha - November 7, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Diwarnai sejumlah kontroversi sepanjang pertandingan, Chelsea sukses memenangi derby London melawan Tottenham Hotspur dengan skor 4-1 dalam lanjutan pekan ke-11 Liga Inggris 2023/24.

Tottenham Hotspur kedatangan tetangga mereka dari sudut barat Kota London, Chelsea, Selasa (7/11) dini hari WIB. Kubu tuan rumah berhasil mencuri gol pertama mereka, lewat Dejan Kulusevski yang merobek gawang Robert Sanchez pada menit ke-6.

Walau tampil dihadapan para pendukung lawan, namun The Blues tak mau ketinggalan untuk melancarkan berabagai serangan ke lini pertahanan Spurs. Di menit ke-21, Chelsea sejatinya bisa mencetak gol berkat aksi Raheem Sterling namun harus dianulir oleh wasit.

Asa Chelsea untuk menyamakan kedudukan kemudian muncul ketika Spurs harus bermain dengan 10 orang saja sejak menit ke-33. Cristian Romero mendapat kartu merah setelah dianggap melakukan pelanggaran keras pada Enzo Fernandez di dalam kotak terlarang.

Cole Palmer kemudian maju sebagai eksekutor penalti Chelsea berhasil membuat skor menjadi 1-1 pada menit ke-35. Sepakan Palmer itu sejatinya bisa dibaca oleh Kiper Spurs, Gugliemo Vicario tapi terlampau keras dan masuk ke dalam gawang.


Baca Juga:


Unggul jumlah pemain benar-benar tak di sia-siakan oleh pasukan Mauricio Pochettino untuk menekan Spurs. Tapi, tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua pemain sampai babak pertama selesai.

Di babak kedua bencana yang dialami oleh The Lilywhites semakin membesar setelah Detiny Udoge juga mendapat kartu merah setelah melanggar Raheem Sterling. Walau begitu, para pemain Tottenham tak gentar dan tetap bermain dengan garis pertahanan tinggi.

Tapi, hal tersebut berhasil dimanfaatkan oleh Chelsea untuk mencetak gol kedua mereka pada laga ini. Berawal dari aksi solo-run, Sterling dengan cerdik memberikan bola yang bisa diselesaikan degan baik oleh Nicolas Jackson di menit ke-75.

Tak berselang lama, Spurs sejatinya bisa membobol gawang Chelsea lewat usaha dari Eric Dier. Tapi gol tersebut tidak disahkan oleh wasit karena ada pemain Spurs yang terlebih dulu tertangkap offside.

 

Pada masa injury time, Chelsea bisa semakin memperbesar keunggulan menjadi 4-1 lewat Jackson pada menit ke-90+4′ dan 90+7′. Dua gol itu membuat Jackson kini sudah mengoleksi hat-tricks perdananya sejak tiba di Chelsea pada bursa musim panas 2023 lalu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com