Maaf Jude Bellingham, Klopp Tak Mau Sembarangan Beli Pemain
Jude Bellingham, Foto: dok bola okezone

Hormati Dortmund, Bellingham Tak Mau Bicarakan Soal Transfer

Irman Maulana - September 14, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – BundesligaWonderkid Inggris, Jude Bellingham mengklaim bahwa dirinya sama sekali tidak memikirkan soal peluang untuk pergi dari Borussia Dortmund, walau kabarnya banyak klub besar Eropa yang meminati jasanya sekarang.

Jude Bellingham tiba di Borussia Dortmund pada bursa musim panas tahun 2020 lalu. De Borussen rela membayarkan dana 25 juta euro pada Birmingham, demi mendaratkan Bellingham yang ketika itu masih 17 tahun.

Sejak saat itu, karir Bellingham terus menanjak, hingga bisa mengamankan satu tempat dalam skuad utama Dortmund. Tak ayal, banyak klub besar yang disebut sangat ingin mengamankan tanda tangan Bellingham di musim panas 2022 lalu.

Maaf Jude Bellingham, Klopp Tak Mau Sembarangan Beli Pemain
Jude Bellingham, Foto: dok sportstars.id

Meski begitu, Bellingham mengaku tidak mau terlalu ambil pusing terkait dengan masa depannya di Signal Iduna Park. Menurutnya, Ia sangat menghormati Dortmund dan memilih fokus membela De Borussen terlebih dulu hingga akhir musim ini.

“Klub telah melakukan banyak hal padaku dan membuatku merasa sangat diterima sejak saya pertama kali datang. Itu memberiku kesempatan untuk berkembang lebih jauh,” ujar Bellingham dilansir Goal.

“Melihat masa lalu, lalu ke masa depan akan menjadi tidak sopan. Itu bukan sesuatu yang saya pikirkan, sejujurnya.”


Baca Juga:


Terlepas dari penolakan soal rumor transfer, cepat atau lambat Bellingham bakal segera meninggalkan Dortmund. Apalagi dalam beberapa tahun terakhir Dortmund selalu ditinggalkan bintang mereka, seperti Jadon Sancho atau Erling Haaland.

Raksasa Inggris, Liverpool menjadi salah satu tim yang paling gencar dikaitkan dengan Bellingham. Apalagi, mereka dirasa membutuhkan regenerasi di lini tengah, demi secara konsisten bersaing di berbagai ajang.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com