Site icon Vivagoal.com

Diimbangi Espanyol, Pedri: Kami Harus Bermain Lebih Tenang

Imbang dari Espanyol, Pedri: Kami Harus Bermain Lebih Tenang

Sumber: goal.com

VivagoalLa LigaBarcelona gagal mengamankan posisi mereka di 4 besar klasemen La Liga 2021/22 setelah imbang 2-2 kontra Espanyol di RCDE Stadium, Spanyol, Senin (14/2) dini hari WIB

Berhasil unggul cepat di menit ke-2 dari Pedri, Barcelona justru sempat tertinggal 2-1. Di menit-menit akhir pertandingan, tepatnya di menit ke-90+6 barulah Luuk de Jong berhasil memaksakan hasil imbang 2-2.

Sumber : Goal.com

Padahal akhir pekan lalu Barcelona berhasil menyalip Atletico Madrid setelah mengalahkan juara La Liga musim lalu itu 4-2. Pekan ini, kedua tim yang tengah memperebutkan tempat di babak kualifikasi Liga Champions musim depan ini sama-sama sudah mengumpulkan 39 angka, namun Barcelona unggul head to head, dan keduanya masih sama-sama mengantongi 1 pertandingan tunda.

Tambahan 1 poin ini tentunya mengecewakan, terutama bagi Pedri yang membuka keunggulan cepat bagi Blaugrana.


Baca juga:


“Kami hampir kalah namun akhirnya kami meraih 1 poin, tetapi hasil ini tetap mengecewakan karena kami datang untuk meraih 3 angka namun kami pulang hanya dengan 1 angka,” tutur Pedri, dilansir dari Barca Blaugranes.

Gelandang tengah 19 tahun ini menyatakan bahwa mereka seharusnya bermain dengan lebih sabar dan tenang. Dengan begitu mereka bisa meraih angka penuh dari Espanyol.

“Seharusnya kami bermain lebih tenang. Kami menguasai bola tapi sepertinya kami bermain terlalu terburu-buru dalam menentukan keputusan. Hal ini harus kami tingkatkan ke depannya untuk hasil yang lebih baik,” lanjut Pedri.

Tak hanya berakhir imbang, Barcelona juga harus kehilangan Gerard Pique yang diberi kartu merah oleh wasit. Setelah kehilangan Dani Alves yang pekan lalu yang juga mendapat kartu merah, lini belakang Barcelona pun semakin menipis untuk laga mendatang melawan Valencia pekan depan. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version