Jumpa Arsenal, Bintang United Peringatkan Rekan Setim Agar Lebih Kejam
Vivagoal – Liga Inggris – Jelang laga super Sunday antara Manchester United melawan Arsenal di Old Trafford, Minggu (4/9) malam WIB, Christian Eriksen memperingatkan rekan setimnya untuk mempertahankan performa apik tim.
United saat ini dalam performa apik pasca menangkan tiga laga secara beruntun. Leicester City menjadi tumbal mereka pada pekan kelima Premier League, Jumat (2/9) dini hari WIB. Gol semata wayang Jadon Sancho sukses menjadi pembeda dalam laga tersebut.
Dalam laga tersebut, United sejatinya mendominasi pertandingan dalam 45 menit pertama. Namun hanya satu gol yang sukses mereka lesatkan. United harus berterima kasih kepada David De Gea yang lakukan berbagai penyelamatan untuk klub pada laga tersebut.
Megged him last week , hugged him this week @ChrisEriksen8 , ⚽️👑❤️ pic.twitter.com/aUC8jAZrG9
— Riverthechamp RR7🧤🧤🧤 (@Riverthechamp) August 24, 2022
Jelang laga melawan Arsenal, Setan Merah bakal lakoni pertandingan yang sesungguhnya. Eriksen merasa jika tim harus menyerang lebih kejam dan ia yakin jika Arsenal tak akan memberikan permainan yang mudah bagi timnya.
Baca Juga:
- Bayern Konfirmasi Sempat Berbicara dengan Agen Ronaldo
- Man United Menang Lagi Tanpa Maguire, Erik Ten Hag Beri Bukti
- Chelsea vs West Ham: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Man United vs Arsenal: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
“Saya rasa dari awal memulai pertandingan, kami perlu melakukan banyak kesempatan dan memenangkan pertandingan. Laga melawan Leicester bukanlah pertandingan yang baik tapi kami menang 1-0,” ungkapnya seperti diwartkaan Mirror.
“Kami tentu harus bermain lebih baik dan membunuh pertandingan seperti melawan Southampton. Kami melakukan hal itu dan kami harus menjaga momentum. Untuk sekarang, kami mencari dan berusaha mendapatkan poin,” tuntasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com