Site icon Vivagoal.com

Jumpa Bhayangkara, PSIS Fokus Benahi Transisi Menyerang dan Bertahan Pemain

Jumpa Bhayangkara, PSIS Fokus Benahi Transisi Menyerang dan Bertahan Pemain

Sumber: Twitter @psisfcofficial

Vivagoal – Liga Indonesia – Sebelum melawan Bhayangkara FC, pelatih sementara PSIS Semarang, Achmad Resal Octavian, fokus membenahi transisi menyerang dan bertahan para pemainnya.

Meskipun tergolong boros di bursa transfer sebelum BRI Liga 1 2022/23 dimulai, PSIS tak kunjung mendapatkan hasil yang positif. Bahkan, performa mereka di 10 pekan pertama tergolong inkonsisten.

Hal tersebut dinilai oleh Achmad Resal Octavian selaku pelatih sementara PSIS adalah kesalahan para pemain dalam transisi menyerang dan bertahan. Menurutnya, para pemain terlalu lambat dalam proses transisi menyerang dan bertahan, sehingga kerap kali gawang mereka kebobolan dengan cara serangan balik cepat lawan.

Sumber: Twitter @psisfcofficial

Untuk itu, dalam fase jeda internasional di dua pekan ini, Achmad Resal Octavian memfokuskan latihan PSIS di level tersebut. Tentu saja, itu dibutuhkan kala mereka melawan Bhayangkara di pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23 nanti.


Baca Juga:


“Tim sudah cukup enak dalam aktivitas menyerang. Namun anak-anak sering terlambat saat transisi ke pertahanan. Dan di jeda kompetisi ini, kita terus benahi bagaimana kita menyerang cepat dan juga bertahan dengan cepat,” ucap Achamd Resal Octavian yang dilansir dari situs resmi Liga Indonesia Baru.

“Kita punya waktu persiapan dimana pekan pertama kita maksimalkan untuk fokuskan ke fisik, lalu di pekan kedua masuk dalam persiapan taktik menghadapi pekan ke-11 dimana kita akan menghadapi Bhayangkara FC,” tambahnya.

PSIS akan melawan Bhayangkara pada lanjutan BRI Liga 1 2022/23, Minggu (2/10), sore WIB. Tentu saja, Laskar Mahesa Jenar tidak ingin membuat malu para suporternya yang hadir di markas kebanggaan mereka, Stadion Jatidiri.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version