Vivagoal – Liga Inggris – Manchester United secara mengenaskan takluk dari Newcastle United di pekan lalu. Menurut mantan kapten Setan Merah, Harry Maguire, timnya kalah lantaran kelelahan.
Seperti yang diketahui, pertandingan kedua tim diakhiri dengan skor 1-0 untuk kemenangan Newcastle. Walaupun menang tipis, terlihat jelas perbedaan performa antara Man United dan Newcastle di laga tersebut.
Man United tampil buruk di laga tersebut dengan terlihat malas-malasan dan tidak berenergi, dan itu membuat banyak orang mengkritik performa mereka. Akan tetapi, Harry Maguire menjelaskan jika timnya mengalami kelelahan, sehingga tampil loyo di laga tersebut.
Baca Juga:
- Enzo Fernandez Butuh 31 Laga, 22 Tembakan Untuk 1 Gol di Liga Inggris
- Menang Dengan 10 Pemain, Pochettino Bangga dengan Chelsea
- Enzo Akhirnya Cetak Gol di Liga Inggris, Pochettino: Biasanya Butuh 1 Musim
- Thiago Silva Jadi Motivator Buat Pemain Muda Chelsea
“Ini merupakan pekan yang sangat berat untuk kami. Kami memainkan tiga laga dalam kurun waktu satu pekan. Kami tak bermain dengan intensitas dan juga tempo yang tepat,” ucap Harry Maguire yang dilansir dari TNT Sports.
“Newcasstle di sisi lain bermain lebih bagus dibandingkan dengan apa yang kami berikan. Performa kami sebenarnya membaik akan tetapi itu tak cukup untuk bisa memenangkan laga,” tambahnya.
Kekalahan Man United atas Newcastle ini membuat skuat Setan merah harus merosot ke posisi ke-7 dengan perolehan 24 poin. Sementara itu, Newcastle berada satu tingkat di atas mereka dengan 26 poin. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com