Kalah Melulu, Conte Merasa Malu Digaji Besar di Tottenham
Vivagoal – Liga Inggris – Tottenham Hotspur dalam kondisi begitu terpuruk usai menderita empat kekalahan dalam lima laga terakhirnya. Antonio Conte begitu frustasi sampai merasa malu digaji besar tapi Tottenham masih begitu-begitu saja.
Bertandang ke Stadion Turf Moor, Kamis (24/2) dinihari WIB pada laga tunda Liga Inggris, Tottenham Hotspur harus menerima kenyataan pahit, dipaksa pulang dengan kekalahan 0-1 oleh tim yang terancam degradasi, Burnley.
Hasil ini jelas menjadi sangat kontras yang didapatkan Tottenham akhir pekan kemarin. Kala itu, The Lilywhites menampilkan performa yang sangat luar biasa ketika menumbangkan sang juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen, Manchester City di Etihad dengan skor 3-2.
Otomatis ini, kekalahan atas Burnley membuat Tottenham masih kesulitan keluar dari keterpurukan. Pasalnya, dalam lima laga yang sudah dimainkan berturut-turut, Harry Kane dkk sudah ternoda empat kekalahan.
Tren minor ini membuat Antonio Conte yang diketahui punya reputasi juara di setiap klub yang dilatihnya merasa sangat malu. Juru taktik asal Italia itu seolah tak percaya dengan hasil yang barusan didapatkan tim asuhannya.
Baca Juga:
- Dua Wajah Berbeda Tottenham, Gilas Man City, Dibantai Burnley
- Tanpa Trofi di Tottenham, Conte: Harry Kane Bukan Legenda
- Duet Son-Harry Kane Seperti Lampard dan Drogba di Chelsea
- Parkir Bus Lawan Man City, Conte: Yang Penting Menang
Saking frustasinya, Conte sampai menyinggung soal gajinya yang besar di Tottenham. Ia seperti malu karena diberi gaji selangit namun tak kunjung bisa mengangkat prestasi Tottenham.
“Saya sudah mencoba segalanya, tapi situasinya tidak ada yang berubah. Itulah kenyatannya, kalah terus di lima laga terakhir. Itulah kebenaran dan kenyataan yang harus saya terima,” sesal Conte dikutip dari BBC.
“Saya bisa saja menutup mata dan bilang, ‘oke biarkan musim ini selesai seperti ini yang penting gaji saya bagus. Tapi, saya bukan tipe orang yang seperti itu. Saya punya ambisi dan tren kekalahan seperti ini tidaklah bisa diterima!” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com