Depak Man City dari Piala FA, Sadio Mane: Ini Kemenangan Besar!
Vivagoal –Β Liga Inggris – Liverpool melangkah ke final Piala FA 2021/22 berkat kemenangan atas Manchester City. Kemenangan yang diraih atas salah satu tim terbaik di dunia jadi terasa lebih manis buat The Reds.
Liverpool menang 3-2 atas Manchester City di laga semifinal Piala FA, Sabtu (16/4) malam WIB. Bertanding di Wembley Stadium, Liverpool sudah mampu unggul 3-0 di babak pertama melalui Ibrahima Konate dan sepasang gol dari Sadio Mane.
Manchester City yang berusaha bangkit di babak kedua, hanya bisa membuat dua gol hingga pertandingan usai masing-masing lewat Jack Grealish dan Bernardo Silva.
Pertandingan kedua kesebelasan sejatinya berjalan alot. Liverpool dan Manchester City sama-sama banyak melancarkan tekanan dengan 11 percobaan tembakan dilepaskan The Reds dengan 7 diantaranya on target.
Sementara Man City punya 10 tembakan dengan 6 diantaranya tepat sasaran. Selain itu, tak ada tim yang benar-benar dominan pada laga ini, di mana Liverpool yang keluar sebagai pemenang hanya mampu mengemas 51 persen penguasaan bola berbanding 49 persen milik Man City.
Baca Juga:
- Mimpi Liverpool Raih Quadruple Selangkah Lebih Dekat
- Penyelamatan Spektakuler Alisson Bikin Bomber Benfica Bengong
- Lini Serang Liverpool Paling Menghibur di Eropa
- Salah Satu Kebiasaan Mo Salah Menyambut Musim Baru
Boleh dibilang, sentuhan dan penyelesaian akhir yang dimiliki Liverpool menjadi pembeda pada laga kali ini. Ada pun kemenangan atas Man City ini kian mendekatkan mimpi Liverpool untuk meraih quadruple. Pasalnya, setelah memenangkan Piala Liga Inggris, The Reds masih bersaing untuk titel Liga Inggris, Piala FA (Final) dan Liga Champions (semifinal).
πͺπ’π₯π ππ‘π§π’ π§ππ ππ ππ¨π£ πππ‘ππ!!! pic.twitter.com/sjQ2eFWyBB
β Liverpool FC (@LFC) April 16, 2022
Sadio Mane sendiri menggunakan istilah ‘kemenangan besar’ untuk menggambarkan kegembiraan dirinya setelah timnya mampu membungkam City yang dianggap sebagai salah satu yang terbaik di dunia saat ini.
“Hari yang spesial. Kami menghadapi salah satu tim terbaik di dunia. Bisa memenangi laga semacam ini, terutama di babak semifinal, berarti kemenangan yang sangat besar,” sahut Sadio Mane dikutip dari Liverpool Echo.
“Kami sangat puas bisa menang dan lolos ke final. Kami memulai dengan baik, mengambil inisiatif,” tegasnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com