(Photo: Photo by Quality Sport Images/Getty Images)

Kalahkan Getafe, Zidane Puji Adaptasi Pemain Madrid

Irman Maulana - February 10, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengaku senang dengan respon dari pada pemain Real Madrid di tengah krisis cedera pemain yang membuatnya cukup frustasi sepanjang musim ini.

Real Madrid sukses membungkam perlawanan Getafe dengan skor 2-0, Rabu (10/2) dini hari tadi. Dua gol kemenangan Madrid dicetak oleh Karim Benzema pada menit ke-60 dan Vinicius Junior di menit ke-66.

Hasil ini patut disyukuri oleh Madrid karena mereka tetap bisa meraup poin penuh di tengah berbagai masalah cedera yang dialami para pemainnya. El Real harus tampil tanpa diperkuat para pemain penting, seperti Eden Hazard, Rodrygo , Sergio Ramos, Fede Valverde, Dani Carvajal dan Lucas Vazquez. 

Tetapi penampilan fleksibel yang ditunjukan pemain lain saat hadapi Getafe ini, setidaknya bisa memberi waktu untuk para pemain cedera kembali pulih sebelum gelar La Liga benar-benar diluar jangkauan mereka.

Pasca pertandingan, Zidane mengatakan bahwa Ia sebenarnya berencana untuk menarik keluar Vinicius Junior pada menit ke-55. Namun mereka harus segera menyesuaikan dengan rencana baru karena Marvin Park mengalami cedera.

Hasilnya, Vinicius justru bisa memberikan andil lewat assists matangnya yang bisa diselesaikan dengan baik oleh Karim Benzema untuk buka keunggulan El Real.  Enam menit kemudian, Vinicius sendiri yang giliran berhasil menggandakan skor lewat sontekannya, memanfaatkan umpan Marcelo.


Baca Juga:


“Ya, kami berencana melepas Vinicius. Tapi kemudian Marvin Park melukai dirinya sendiri dan kami mengubah rencana,”ujar Zidane dilansir Goal.

“Hari ini kami melakukan ini karena kami harus beradaptasi dengan situasi dengan banyak absen. Kami menafsirkan pertandingan dengan sangat baik dan saya senang untuk para pemain, karena itu tidak mudah. Kami sangat bagus, terutama saat bertahan.

“Saya tidak berpikir ada Madridistas yang berpikir kami tidak bisa memenangkan liga. Sebaliknya, mereka selalu berpikir kami bisa mengubah banyak hal, itulah yang akan coba dilakukan. Dengan kesulitan tentu saja, tapi kami akan terus berjalan, percaya pada apa yang tim lakukan. Ada banyak hal di depan kami.”

Kemenangan tersebut membuat Real Madrid tertinggal lima poin dari Atletico Madrid di posisi puncak klasemen La Liga. Namun, Madrid telah memainkan dua pertandingan lebih banyak ketimang rival sekotanya itu.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com