Kartu Merah Ketiga Untuk Jose Mourinho di Liga Italia
Jose Mourinho, Foto: dok Goal

Kartu Merah Ketiga Untuk Jose Mourinho di Liga Italia

A Hendra - March 1, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Jose Mourinho memimpin AS Roma di Liga Italia dengan penuh drama. Kini, pelatih asal Portugal itu sudah mengoleksi tiga kartu merah.

Terbaru, Mourinho diganjar kartu merah dalam laga AS Roma vs Cremonese pada Rabu (1/3) dinihari WIB dalam lanjutan giornata ke-24 Liga Italia. Pelatih berjuluk The Special One itu terlibat konfrontasi dengan official keempat, Serra di awal babak kedua.

Wasit Marco Piccinini yang melihat itu kehilangan kesabaran dan memberikan Jose Mourinho kartu merah. AS Roma sendiri tampil cukup buruk di laga itu dengan menelan kekalahan 1-2.

Kartu Merah Ketiga Untuk Jose Mourinho di Liga Italia
Jose Mourinho, Foto: 90min

Meski tampil mendominasi dengan penguasaan bola sebesar 67 persen, namun Roma yang bertanding di Giovanni Zini Stadium, markas Cremonese dipaksa pulang dengan kekalahan 1-2. Gol-gol dari Frank Tsadjout dan Daniel Ciofani hanya bisa dibalas sekali lewat Leonardo Spinazzola.


Baca Juga:


Di sisi lain, kartu merah di laga kali ini membuat Jose Mourinho sudah mengoleksi tiga kartu merah sepanjang karier kepelatihannya di AS Roma. Sebelumnya di pertengahan Februari 2022 lalu, tepatnya pada 19 Februari 2022, Jose Mourinho diganjar kartu merah dalam laga AS Roma vs Hellas Verona.

Alasannya, Mourinho dianggap melakukan protes berlebihan. Apa lagi saat ini Mourinho membuat isyarat ‘telepon’ dengan tangannya, sekaligus bawa-bawa nama ayah dari wasit Luca Pairetto yakni Pierluigi Pairetto yang dulunya terlibat dalam skandal calciopoli atau pengaturan skor.

Sementara untuk kartu merah keduanya juga karena alasan yang sama, Mourinho protes berlebihan. Saat itu, di menit ke-81, Mourinho diusir keluar lapangan dalam laga AS Roma vs Napoli pada akhir Oktober 2021. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com