Vivagoal – Liga Indonesia – Rencana PSSI menggelar Training Camp (TC) ke Australia tertunda sejenak. Pasalnya, urusan visa dan administrasi lainnya belum lengkap. Namun dalam dua sampai tiga hari ke depan, Timnas Senior akan bertolak ke Negeri Kangguru.
Telatnya keberangkatan Timnas Senior sendiri dikonformasi oleh Gatot Widakdo, direktur marketing dan media PSSI. Ia mengungkapkan tak ada pembatalan terkait TC. “Harusnya berangkat hari ini (Kamis, 7 Maret). Tapi ada administrasi yang belum selesai. Tak ada pembatalan TC,” ujarnya.
Sebagai gantinya, Timnas Senior menggelar TC di Stadion Madya, Jakarta. Agenda TC sendiri belum berkutat pada sisi taktikal. dan baru berpusat pada pengenalan.
“Hari ini hanya sekedar pengenalan dari saya dan tim pelatih. Saya ingin lihat semua pemain dulu,” ungkap Simon.
Ia juga mengungkapkan nantinya akan banyak membahas taktik dan ide tentang permainan. Selain itu, akan ada pemahaan tentang konsep permainan yang akan diterapkan kepada seluruh pemain. “Pening bagi pemain untuk memahami dasar-dasar ide terlebih dahulu sebelum kita masuk ke hal-hal lainnya,” tambah eks Pelatih Bhayangkara itu.
Terkait latihan perdana, Simon mengaku cukup puas dengan latihan hari ini. Menurutnya, para pemain cepat beradaptasi dan tengah memiliki motivasi yang bagus.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di vivagoal.com