Site icon Vivagoal.com

Kembalikan Tiki-Taka, Xavi Pede Barcelona Rengkuh Banyak Trofi

Kembalikan Permainan Tiki-Taka Barcelona, Xavi Pede Rengkuh Banyak Trofi Bersama Barca

Sumber: barcablaugranes.com

VivagoalLa Liga – Kehadiran Xavi Hernandez di Barcelona sebagai pelatih menjadi langkah terbaik yang diambil manajemen klub, terlebih dengan berbagai masalah baik dalam maupun luar lapangan di musim ini.

Memulai musim kompetisi dengan masalah finansial, permainan Barcelona pun menjadi sorotan karena tak mampu keluar dari bayang-bayang Lionel Messi. Manajemen klub akhirnya memanggil mantan anak asuhnya, Xavi Hernandez untuk menggantikan Ronald Koeman.

Hasil dari perubahan Xavi memang tidak secara instan. Barcelona bahkan harus merelakan posisi di babak 16 besar Liga Champions karena gagal meraih kemenangan dari Bayern Munich.  Tetapi, Xavi mulai membuktikan kualitasnya di paruh kedua musim kompetisi.

Sumber: Detik Sport

Sejak akhir Desember 2021 hingga awal April 2022 lalu, Blaugrana tak terkalahkan.  Meski akhirnya sempat tergelincir, kehadiran Xavi harus diakui membawa perubahan positif. Menanggapi pola permainannya saat ini, Xavi mengakui bahwa ia meniru para pendahulunya, Johan Cruyff dan Pep Guardiola, demi mempertahankan karakteristik Barcelona.

“Itu adalah sejarah Barcelona, cara itu bisa membawa kami sebagai juara selama bertahun-tahun dengan gaya bermain yang berbeda. Bermain seperti ini, (Barcelona) sudah memenangkan lima trofi Liga Champions dan dunia pun mengakui Lionel Messi dan Pep Guardiola sebagai perpaduan tim terbaik di dunia,” tutur Xavi, dilansir dari Marca.

“Mereka mengingat permainan Barcelona. Bagaimana kemenangan sangat krusial bagi kami. Saya yakin itu karena sejarah mengatakan demikian. Pemain senang menjadi pusat dari karakter dan serangan kami. Kami sudah sangat membaik sejak saya bergabung dengan tim ini November lalu.”


Baca juga:


Sang pelatih mengungkapkan bahwa ia menekankan pentingnya mencetak gol dalam laga mendatang kontra Real Betis akhir pekan ini.

“Dalam pertandingan, lebih penting aksi daripada gol. Seperti ketika kami bertemu Cadiz dan Rayo. Kami seharusnya bisa lebih efektif, tetapi secara umum kami sudah lebih baik. Besok, sangat penting bagi kami untuk memimpin pertandingan,” tutur Xavi, mengacu pada pertandingan kontra Real Betis.

Saat ini Barcelona masih duduk manis sebagai runner-up klasemen La Liga dengan keunggulan dua angka dari Sevilla di peringkat ke-3. Jika bisa terus memberikan hasil positif di empat laga tersisa, Blaugrana bisa menutup musim dengan finish di peringkat kedua. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version