Meski Kalah, Perjuangan Timnas Futsal Indonesia Disanjung PSSI
Sumber: PSSI.

Kemenpora Pastikan Timnas Futsal Mentas di SEA Games 2021

Arie Lihardo - April 13, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) bakal memberangkatkan Timnas Futsal Indonesia ke SEA Games 2021 Vietnam setelah meraih posisi runner-up Piala AFF Futsal 2022.

Akan tetapi, Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Chandra Bakti menyebut bahwa Federasi Futsal Indonesia (FFI) justru meminta agar Timnas Futsal Putri yang diberangkatkan.

Habisi Malaysia, Timnas Futsal Indonesia Jaga Asa ke Semifinal
Sumber: PSSI.

Sementara, Kemenpora hanya merekomendasikan untuk mengirim tim putra. Pasalnya, tim putra memiliki prestasi yang lebih jelas ketimbang tim putri.


Baca Juga:


“Untuk tim putra tidak ada masalah dan siap untuk kami berangkatkan,” kata Chandra sebagaimana dikutip dari Antara.

“Tapi federasinya memaksa akan mengirimkan tim putri yang berdasarkan catatan kami jauh untuk bisa memenuhi prestasi. Sementara, catatan kami (yang bisa meraih medali) tim putra. Kami objektif dan berdasarkan data. Keberangkatan tim futsak putra sudah diputuskan sejak 31 Maret.”

Indonesia mengirimkan 476 atlet pada 31 cabang olahraga SEA Games Vietnam. Jumlah tersebut hampir separuh lebih sedikit jika dibandingkan dari atlet yang tampil di SEA Games Filipina 2019, yakni 841 atlet.

Selain karena keterbatasan anggaran, langkah tersebut diambil karena pemerintah ingin mengubah paradigma terkait SEA Games, yang hanya menjadi sasaran antara menuju Asian Games dan Kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com