Serangan Balik Liverpool Begitu Mematikan, Salah Puji Darwin Nunez
Darwin Nunez, Foto: dok Twitter @LFCTransferRoom

Klopp: Lancarkan Bahasa Inggrismu, Darwin Nunez

A Hendra - April 22, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengaku sudah cukup puas dengan performa Darwin Nunez. Namun, masih ada yang mengganjal di hati Klopp terkait kemampuan berbahasa Inggris Nunez yang masih kurang.

Liverpool mendatangkan Darwin Nunez ke Anfield pada bursa musim panas 2022 kemarin. Dia diboyong dari Benfica untuk menutupi pos penyerang sayap yang ditinggalkan Sadio Mane.

Di musim debutnya, penyerang 23 tahun itu belum bisa dikatakan sudah berjalan baik. Nunez masih tak rutin menjadi starter dan jumlah golnya sejauh ini masih 9 dari 24 penampilan di Liga Inggris.

Darwin Nunez Jadi Pemain Paling Hobi Buang-Buang Peluang di Liga Inggris
Darwin Nunez, Foto: dok @Darwin99

Kendala bahasa diakui jadi penyebab lambatnya Nunez berkembang di Liverpool. Bintang asal Portugal itu diketahui belum lancar berbahasa Inggris, meski sejauh ini terus mengasah lewat kursus.


Baca Juga:


“Darwin adalah pemain dengan keahlian beda dari semua pemain kami yang lain. Dia mesin dan sudah mencetak banyak gol yang pantas,” kata Klopp dilansir dari situs resmi Liverpool.

“Tapi tentu saja dia masih beradaptasi. Bahasa Inggrisnya masih belum bagus tetapi kami sedang mengusahakannya. Tidak ada gunanya menjalani musim debut ketika sulit bagi seluruh tim.”

Melempem di Liverpool, Darwin Nunez: Liga Inggris Sulit Betul
Darwin Nunez, Foto: dok wikipedia

“Bagaimana seorang striker bisa bersinar ketika seluruh tim berjuang? Bukan tidak mungkin tapi dia mengalami momen-momen super. Dia sempat cedera, diskors di saat lain. Ini adalah proyek jangka panjang.”

Klopp yang fasih berbahasa Inggris dan Jerman mengaku masih kesulitan berkomunikasi dengan Nunez, sehingga membutuhkan penerjemah saat memberi instruksi dari pinggir lapangan baik di sesi latihan maupun dalam pertandingan.

“Dia harus belajar bahasa Inggris, begitulah adanya, kami bisa menerjemahkan semuanya, tapi dalam sesi latihan kami tidak bisa memiliki empat bahasa.Ini bahasa sepakbola dan itu akan sangat membantunya,” Klopp menegaskan. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com