Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu (kiri) dan Pelatih Anyar Barcelona, Ronald Koeman
Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu (kiri) dan Pelatih Anyar Barcelona, Ronald Koeman (kanan) (Sumber: Twitter)

Kluivert: Koeman Punya DNA Barcelona, Sepakat?

Fachrizal Wicaksono - August 20, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Direktur akademi La Masia, Patrick Kluivert menyebut sosok Ronald Koeman sangat memenuhi kriteria untuk jadi pelatih Barcelona. Menurutnya, pelatih asal Belanda itu sudah sangat mengenal tim Catalan luar dan dalam.

Barcelona sudah resmi menunjuk Koeman sebagai pelatih anyar mereka menggantikan Quique Setien pada Rabu (19/8/2020) waktu setempat. Pelatih berusia 57 tahun itu diikat kontrak selama dua tahun alias hingga 2022 mendatang.

Nama Koeman sendiri mulai melejit usai mampu mengangkat performa timnas Belanda yang sebelumnya gagal lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 dan Piala Dunia 2018 kemarin.

Selain itu, Koeman juga dianggap punya hubungan emosional yang sangat kuat dengan Los Cules. Semasa aktif bermain, Koeman menghabiskan enam musim berkarier di Camp Nou dan menahbiskan dirinya sebagai bek tertajam sepanjang sejarah klub dengan torehan 83 gol di semua ajang untuk Barcelona.

Kondisi ini membuat Koeman diklaim telah punya DNA Barcelona karena setelah berkarir sebagai pelatih, ia tetap setia dengan formasi andalan Barca yakni 4-3-3. Meski begitu, Koeman juga sebenarnya sangat fleksibel dalam mengembangkan skema permainan dimana ia kerap menerapkan formasi 3-5-2 atau bahkan 4-3-1-2.


Baca Juga:


Kluivert sendiri tidak membantah kalau Koeman sudah memenuhi semua kriteria untuk menjadi pelatih Barcelona. Ia percaya, dibawah komando Koeman, Barcelona bakal bisa kembali berjaya di level domestik maupun Eropa.

“Saya turut senang untuk Ronald. Ini adalah mimpi yang nyata untuknya. Saya yakin ini fantastik untuknya dan Barcelona.” ucap Kluivert dilansir dari De Telegraaf.

“Saya pribadi percaya dengan kemampuannya. Ronald sudah berada di tempat yang tepat di sini. Dia tahu klub ini, filosofinya dan situasi yang sedang terjadi. Saya yakin kedatangannya adalah sebuah hal positif buat Barca kembali bangkit musim depan.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com