Koeman Beri Alasan Kuat Mainkan Griezmann dari Bangku Cadangan
Sumber: Nu

Koeman Seperti Frank Rijkaard: Bakal Raih Banyak Kesuksesan di Barcelona

Fachrizal Wicaksono - December 11, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Calon presiden Barcelona, Joan Laporta menegaskan bahwa posisi Ronald Koeman akan aman jika kelak dirinya terpilih. Laporta bahkan yakin Koeman akan seperti Frank Rijkaard, bersakit-sakit dahulu angkat trofi kemudian.

Sebelumnya, salah satu kandidat presiden Barcelona, Victor Font dalam bahan kampanyenya mengungkapkan bahwa dirinya berniat memulangkan Pep Guardiola atau Xavi Hernandez. Menurut Victor Font, kedua sosok tersebut adalah yang paling pas untuk membangkitkan prestasi Blaugrana yang hancur-hancuran.

Pernyataan Font ini tentu saja mengundang spekulasi terkait masa depan pelatih El Barca sekarang, yakni Ronald Koeman. Sebab, juru taktik asal Belanda itu sejauh ini belum bisa membawa Barcelona tampil oke dan malah terseok-seok di pentas La Liga Spanyol 2020/2021.

Belum lagi, Koeman juga harus berurusan dengan penampilan Lionel Messi dan Antoine Griezmann yang tak kunjung impresif. Meski begitu, Laporta coba membela Koeman yang lagi berjuang membangkitkan Barcelona.

Menurut Laporta, Koeman adalah pelatih bagus dan hanya butuh waktu sebelum akhirnya bisa membawa Barcelona berprestasi lagi. Laporta bahkan sangat yakin, Koeman seperti Frank Rijkaard yang di musim perdananya gagal, tapi akhirnya bisa memberikan Barcelona trofi juara,

“Saya selalu mengatakan bahwa Ronald Koeman merupakan salah satu pemain terbaik dalam sejarah Barcelona. Dan hal tersebut membuatnya pantas mendapatkan sedikit kesempatan.” ucap Laporta dilansir dari Marca.

“Memang kesempatan tersebut akan dipengaruhi dengan hasil yang didapat di atas lapangan. Tapi situasi Koeman saat ini sama dengan Frank Rijkaard. Awalnya banyak yang meragukan kualitas Rijkaard, tapi ia berhasil menjadi salah satu pelatih terbaik dalam sejarah.” tegasnya.


Baca Juga:


Sebagai informasi, Rijkaard ditunjuk sebagai pelatih Barcelona pada musim panas 2003 dan tanpa gelar di musim pertamanya. Baru di musim keduanya, pelatih asal Belanda itu bisa mempersembahkan titel La Liga pertama buat Barca setelah kali terakhir juara di tahun 1999.

Di musim ketiganya, Frank Rijkaard lebih gila lagi. Tak hanya mempertahankan titel juara LaLiga, ia juga sukses mempersembahkan treble winners dengan merebut gelar Liga Champions dan Piala Super Spanyol, termasuk membangun fondasi tim yang tangguh yang berisikan nama-nama seperti Ronaldinho, Samuel Eto’o, Deco, Xavi Hernandez, Andres Iniesta, Carles Puyol, Víctor Valdés dan Lionel Messi.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com